Tiket Persib Vs Persija Sudah Sold Out, Suporter Tim Tamu Dilarang Bertandang ke GBLA - Semua Halaman - Bolasport
Tiket Persib Vs Persija Sudah Sold Out, Suporter Tim Tamu Dilarang Bertandang ke GBLA - Semua Halaman - Bolasport.com
BOLASPORT.COM - Persib Bandung bakal menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Duel tersebut bakal digelar pada Minggu (11/1/2026) pukul 15.30 WIB.
Agenda ini menjadi penutup putaran pertama musim berjalan.
Pertandingan tersebut dipastikan tidak boleh dihadiri suporter tim tamu.
Pasalnya, hal ini sudah sesuai regulasi yang berlaku di Super League 2025/2026.
Ketentuan mengenai absennya suporter tim tamu berlandaskan Regulasi Super League 2025/26 Pasal 5 tentang Keamanan dan Kenyamanan Ayat 7.
Aturan tersebut juga diperkuat Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023. Tujuannya menjaga ketertiban, keamanan, serta kualitas pelaksanaan pertandingan di stadion.
Head of Communications Persib, Adhi Pratama, menekankan pentingnya menaati regulasi sebagai komitmen bersama seluruh elemen pertandingan.
Ia menggarisbawahi bahwa keberhasilan sebuah laga tidak hanya diukur dari hasil akhir di lapangan.
Nilai utamanya juga terletak pada terciptanya suasana aman dan saling menghargai antarpihak.
"Kami berharap aturan ini dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Pelanggaran akan berujung pada sanksi tegas," ujarnya dilansir laman klub, Rabu (7/1/2026).
Adhi menjelaskan bahwa Komite Disiplin PSSI saat ini aktif memproses berbagai pelanggaran yang terjadi.
Konsekuensi sanksi tidak hanya menyentuh individu pelaku.
Dampaknya juga bisa dirasakan klub secara menyeluruh sehingga kedisiplinan kolektif menjadi hal pokok.
"Demi kebaikan bersama, keamanan pertandingan, dan kemajuan klub kebanggaan masing-masing, mari kita patuhi dan tegakkan aturan yang telah disepakati," ujar Adhi.
"Sepakbola Indonesia akan tumbuh lebih sehat jika kita semua berperan," katanya.
Harapannya, kepatuhan pada regulasi dapat menghadirkan pertandingan besar yang berjalan aman dan nyaman.
Pertandingan El Classico Persib vs Persija dipastikan bakal menyita perhatian seluruh pencinta sepak bola Tanah Air.
Antusiasme publik terhadap duel Persib vs Persija terbukti dari data pembelian tiket pertandingan.
Seluruh tiket yang dijual panpel Persib untuk duel lawan Persija Jakarta sudah habis terjual.
Tentu, antusiasme suporter tersebut bakal menguntungkan Persib Bandung.
Persib menang dalam tiga pertemuan terakhir di Bandung.
Pada laga pamungkas di Bandung, Pangeran Biru menang 2-0 dari Persija Jakarta.
