Cara Bojan Hodak Buat Dua Pemain Persib Terhindar dari Cedera - Semua Halaman - Bolasport
Cara Bojan Hodak Buat Dua Pemain Persib Terhindar dari Cedera - Semua Halaman - Bolasport.com
Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selasa, 27 Januari 2026 | 20:00 WIB
Bojan Hodak tidak akan memberikan kesempatan debut untuk Dion Markx dan Layvin Kurzawa saat melawan Persis Solo. (PERSIB)
BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak tidak ingin buru-buru memberikan kesempatan debut untuk Dion Markx dan Layvin Kurzawa.
Dua pemain tersebut sudah diperkenalkan dan akan berlaga di Super League 2025/2026 dan ACL 2 2025/2026.
Namun, debut cepat dipastikan tidak akan diberikan untuk mereka dan tim pelatih memilih menunggu waktu yang tepat.
Persib memiliki agenda pertandingan melawan Persis Solo pada 31 Januari mendatang.
Dion dan Kurzawa masih belum akan tampil pada laga tersebut.
Baca Juga: RESMI - Striker Kontestan Piala Dunia 2026 Eks Persib dan Persis Gabung Tim Malaysia
Bojan menjelaskan bahwa Dion masih dalam perjalanan ke Indonesia.
Dia tentu membutuhkan waktu untuk bisa siap berada di lapangan.
Kurzawa yang sudah tiba masih harus mengurus administrasi sebelum membela Persib.
"Dia (Markx) bicara pada saya dalam 48 jam."
"Jadi harusnya dia terbang hari ini," kata Bojan Hodak dilansir BolaSport.com dari laman Kompas.com.
Maung Bandung sebenarnya bisa memaksakan mereka untuk bisa bermain melawan Persis.
Tentunya, akan ada resiko besar yang diterima salah satunya mereka bisa cedera.
Hal ini tentu menjadi kerugian besar karena Persib ingin pemainnya siap bertarung karena kompetisi yang berjalan ketat.
Kehilangan bisa menjadi masalah dan berpengaruh dengan performa tim.
"Keduanya tidak (dibawa ke Solo) mereka tidak dibawa karena mereka harus berlatih dan tidak bisa hanya datang lalu bermain."
"Mereka bisa cedera jika melakukan itu," terangnya.
Baca Juga: Pemain Asal Prancis Milik Persib Ikut Kagum Layvin Kurzawa Lanjutkan Karir di Super League 2025/2026
Selanjutnya, Bojan senang dengan komposisi pemain asingnya saat ini.
Pasalnya, pemain-pemain yang hadir memiliki rekan senegara yang memudahkan adaptasi.
Kurzawa yang baru datang bisa segera dengan dekat Andrew Jung yang sama-sama berasal dari Prancis.
Ini juga memudahkan untuk menemukan chemistry dan dia cukup puas dengan pemain yang ada di tim saat ini.
"Ya itu bagus, selalu, karena menjadi lebih mudah ketika ada dua-tiga pemain dari negara yang sama."
"Sebelumnya ada Barba dan Jung selalu bersama, lalu ada pemain-pemain dari Brasil, ada tiga pemain dari Belanda juga selalu bersama."
"Jadi ini normal dalam sepak bola," tutup Bojan.