Shin Tae-yong Panggil Pemain Persib Bandung Beckham Putra untuk Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Australia? - Okezone
L Shin Tae-yong Panggil Pemain Persib Bandung Beckham Putra untuk Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Australia?
SHIN Tae-yong berpeluang memanggil Beckham Putra ke Timnas Indonesia untuk laga kontra Arab Saudi dan Australia. Penyebabnya karena gelandang Persib Bandung ini tampil apik di laga pembuka Liga 1 2024-2025 yang mempertemukan timnya kontra PSBS Biak di Stadion si Jalak Harupat, Jumat 9 Agustus 2024 malam WIB.
Dalam laga tersebut, Beckham Putra sejatinya baru dimainkan di menit 59 menggantikan Dimas Drajad. Ketika gelandang 22 tahun ini masuk, skor laga Persib Bandung vs PSBS Biak sama kuat 1-1.
Gol pembuka Persib Bandung dicetak David da Silva di menit 18, sedangkan gol PSBS Biak dikemas Alexsandro (52’). Sampai akhirnya Kehadiran Beckham Putra memberikan warna baru bagi permainan Persib Bandung.
Gelandang yang membantu Timnas Indonesia U-22 juara SEA Games 2023 ini mencetak gol kedua Persib Bandung di menit 65 setelah menerima assist Ciro Alves. Skor berubah 2-1 untuk keunggulan Persib Bandung dan meningkatkan kepercayaan diri skuad asuhan Bojan Hodak.
(Beckham Putra (tengah) cetak gol di laga Persib Bandung vs PSBS Biak. (Foto: Persib.co.id)
Persib Bandung kemudian mencetak dua gol tambahan lewat Ciro Alves (77’) dan David da Silva (85’). Alhasil, Persib Bandung menang 4-1 atas PSBS Biak dan untuk sementara memuncaki klasemen Liga 1 2024-2025.
Jika dipanggil ke Timnas Indonesia, Beckham Putra juga dapat memberikan hoki tersendiri bagi skuad asuhan Shin Tae-yong. Pesepakbola yang satu ini akrab dengan gelar juara.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Berbagai gelar didapatkan saat membela Persib Bandung junior. Sementara di level senior, adik dari Gian Zola mengantarkan Persib Bandung kampiun Liga 1 2023-2024.
(Beckham Putra bantu Timnas Indonesia U-22 juara SEA Games 2023)
Di Timnas Indonesia U-22, ia juga membantu memenangkan medali emas SEA Games 2023. Karena itu, menarik menanti keputusan yang diambil Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong akan pulang ke Indonesia pada Minggu, 11 Agustus 2024. Kemudian pada Kamis 29 Agustus 2024, para pemain Timnas Indonesia akan berkumpul bersiap menghadapi Arab Saudi (6 September 2024) dan Australia (10 September 2024).
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
(Ram)
Komentar