Kapolri Pastikan Pengamanan Stadion Menggunakan Steward Saat Pertandingan - detik

 

Kapolri Pastikan Pengamanan Stadion Menggunakan Steward Saat Pertandingan

Jakarta 

-

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan pengamanan pertandingan sepakbola di dalam stadion menggunakan steward. Hal itu disampaikan Kapolri setelah menerima audiensi dengan Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengenai jadwal liga Indonesia selama tiga tahun ke depan dan gelaran Piala Presiden 2024.

Jenderal Sigit memastikan perihal sistem pengamanan pihaknya akan mengikuti standar yang telah ditetapkan oleh Federation Internationale de Football Association (FIFA).

"Di dalam tetap diatur bahwa ada di sekeliling di dalam studio adalah stewards," kata Sigit

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Walaupun begitu, Sigit mengatakan tak tertutup kemungkinan polisi akan memasuki stadion jika terjadi sebuah kejadian tertentu.

"Namun, kepolisian akan masuk mana kala ada permintaan untuk masuk dan memang itu standarnya," kata Sigit.

"Namun demikian di tempat-tempat yang lain nanti kita akan terus berkoordinasi untuk model yang terbaik, namun model yang ada akan kita laksanakan memang juga standarnya menggunakan standar FIFA," lanjut dia.

Jenderal Sigit juga mengatakan pihaknya telah menerbitkan izin penyelenggaraan Piala Presiden 2024. Dia pun menegaskan kesiapan mereka untuk mengawal turnamen tersebut.

"Izin sudah kita keluarkan dan selanjutnya tentunya kita akan mengikuti mengamankan event yang sudah ditentukan waktu dan tanggalnya serta apa yang menjadi kebijakan FIFA sehingga semuanya ke depan bisa berjalan dengan baik sesuai dengan rencana jangka menengah panjang dari PSSI," kata Sigit.

Lihat juga Video 'Stadion Utama GBK: Untuk Sepakbola atau Acara?':

[Gambas:Video 20detik]

(ond/taa)

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita