Aksi Heroik Pelari Belanda, Raih Emas Olimpiade Usai Salip 4 Lawan
--
Aksi heroik pelari estafet putri Belanda Femke Bol viral di media sosial setelah tampil heroik dalam babak final estafet 4x400 campuran Olimpiade Paris 2024.
Dalam video yang viral di media sosial. Femke Bol sebagai pelari terakhir Belanda menempati peringkat keempat, di belakang Belgia, Inggris Raya, dan Amerika Serikat.
Akan tetapi, dengan kegigihannya atlet 24 tahun satu per satu menyalip lawan-lawan. Pertama Bol melewati pelari Belgia, Naomi van den Broeck.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian menyalip Amber Anning dari Inggris Raya. Terakhir Bol harus melewati Kaylyn Brown dari Amerika Serikat yang lebih dulu di posisi terdepan.
Saat itu Femke Bol sudah tertinggal 10 meter dari Kaylyn Brown. Akan tetapi, Bol terus memacu langkah kaki guna mendekati dan kemudian menyalip Brown.
Femke Bol dan tim estafet campuran Belanda meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 usai menempuh waktu 3:07,43 detik.
Aksi heroik Femke Bol tersebut membuat komentator dari sejumlah negara yang menayangkan lomba tersebut terpukau.
Menariknya, tim estafet Belanda hanya terpaut 0,2 dari rekor dunia sekaligus Olimpiade, 3:07,41 detik.
Aki hebat Bol itu disambut suka cita rekan satu timnya: Eugene Omalla, Lieke Klaver, dan Isaya Ikkink Klein yang berselebrasi setelah garis finis.
(sry)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar