Jadwal Kejuaraan Asia Junior 2024 - Start 09.00 WIB, Satu Pemain Turun di 2 Nomor Saat Indonesia Hadapi Jepang pada Perempat Final - Semua Halaman - Bolasport

 

Jadwal Kejuaraan Asia Junior 2024 - Start 09.00 WIB, Satu Pemain Turun di 2 Nomor Saat Indonesia Hadapi Jepang pada Perempat Final - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Tim bulu tangkis Indonesia akan berhadapan dengan Jepang pada babak perempat final nomor beregu campuran Kejuaraan Asia Junior 2024, Senin (1/7/2024).

Dalam undian yang digelar di Gedung Kantor KONI Yogyakarta, Minggu (30/6/2024) malam, Bismo Raya Oktora dan kolega yang berstatus sebagai juara Grup C berhadapan dengan Jepang yang merupakan runner-up Grup D.

Manajer tim Indonesia, Eddy Prayitno mengungkapkan bahwa pihaknya akan mempersiapkan diri dengan matang menghadapi tim dari Negeri Sakura.

"Kami akan memberikan perlawanan terbaik dan malam ini kami akan pilih pemain-pemain terbaik dari Indonesia untuk tampil melawan Jepang," kata Eddy dalam siaran resmi PBSI.

Senada dengan Eddy, kapten tim beregu campuran Indonesia yakni Bismo Aryo Oktora juga optimis bisa mengalahkan Jepang yang punya gaya bermain ulet.

Bermain di hadapan publik Kota Pelajar, Bismo berharap skuad Merah-Putih yang diturunkan bermain semangat untuk meraih tiket semifinal dengan mengalahkan Jepang.

"Pasti kami bermain tidak mau kalah. Saya berharap siapa pun pemain yang diturunkan menunjukkan permainan terbaiknya untuk bisa mempersembahkan poin untuk Indonesia," ujar Bismo.

Laga Indonesia melawan Jepang di perempatfinal akan digelar Senin (1/7/2024) di GOR Amongrogo, Yogyakarta, mulai pukul 09.00 WIB. 

Baca Juga: Rekap Hasil Kejuaraan Asia Junior 2024 - Jadi Juara Grup, Indonesia Kecolongan Saat Juara Bertahan Tunggal Putri Kalah

Susunan pemain ada yang diubah dalam laga ini. Rinjani Kwinara Nastine akan tampil pada dua partai yakni pada nomor ganda campuran dan ganda putri.

Rinjadi akan tampil pada partai pertama bersama Taufik Aderya.

Pada dua laga sebelumnya, Rinjani biasanya hanya turun pada nomor ganda putri bersama Isyana Syahira Meida.

Dari nomor tunggal putra, Bismo selaku kapten tim tidak diturunkan melainkan Moh. Zaki Ubaidillah.

Juara tunggal putri Kejuaraan Asia 2024 Mutiara Ayu Puspitasari diistirahatkan dan diganti Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi.

Mutiara pada laga melawan India menelan kekalahan dua gim langsung meski Indonesia tetap menang, dengan skor 4-1.

Pada nomor ganda putra, tim Indonesia tetap mengandalkan Anselmus Breagit Fredy Prasetya/Pulung Ramadhan yang memastikan Indonesia menang, 3-0 atas India.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Asia Junior 2024 - Indonesia Lolos Perempat Final, Pastikan Diri Juara Grup C Usai Bungkam India 3-0

HASIL UNDIAN PEREMPAT FINAL NOMOR BEREGU CAMPURAN KEJUARAAN ASIA JUNIOR 2024

China vs Taiwan

Malaysia vs India

Uni Emirat Arab vs Korea Selatan

Jepang vs Indonesia 

LINE UP INDONESIA VS JEPANG

XD : Rui Yamada/Aya Tamaki vs Taufik Aderya/Rinjani Kwinara Nastine

MS : Kazuma Kawano vs Moh. Zaki Ubaidillah

MD : Kenta Matsukawa/Yuto Nakashizu vs Anselmus Breagit Fredy Prasetya/Pulung Ramadhan

WS : Niina Matsuta vs Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi

WD : Ririna Hiramoto/Mion Yokouchi vs Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinara Nastine

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita