0
News
    Home Featured Pilihan Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Timnas Indonesia Timnas Tanzania

    Timnas Indonesia Tak Dapat Poin jika Kalahkan Tanzania, Kenapa? - inews

    1 min read

     

    Timnas Indonesia Tak Dapat Poin jika Kalahkan Tanzania, Kenapa? - Bagian All

    JAKARTA, iNews.id - Timnas Indonesia tak dapat poin jika mengalahkan Tanzania di laga uji coba. Sebab laga tersebut tak masuk dalam kalender FIFA Matchday. 

    Skuad Garuda bentrok Tanzania di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (2/6/2024). Sementara kalender FIFA Matchday baru dibuka 3-11 Juni. 

    Dengan demikian laga melawan Tanzania memang murni jadi persiapan terakhir sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026. Indonesia akan berhadapan dengan Irak (6/11/2024) dan Filipina (11/6/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

    Foto: AFC

    "Enggak masuk poin FIFA," kata Sumardji dalam keterangannya, Jumat (17/5/2024)

    "Itu hanya untuk uji coba persiapan melawan Irak dan Filipina," ujarnya.

    Meski tak masuk poin FIFA, laga melawan Tanzania harus dimaksimalkan tim asuhan Shin Tae-yong tersebut. Sebab ini menjadi persiapan terakhir sebelum melawan Irak dan Filipina yang penting dimenangkan untuk melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

    Infografis Jalan Terakhir Timnas Indonesia U-23 Menuju Olimpiade Paris 2024

    Duel uji coba ini juga merupakan permintaan Shin Tae-yong. Awalnya, ada India, Selandia Baru dan Tanzania yang jadi opsi lawan Timnas Indonesia. Namun Tanzania yang paling cepat merespons PSSI. 

    "Ya, jadi kan kita sesuai permintaan Coach Shin sebelum tanggal 6 dan 11 Mei, itu ada uji coba. Makanya akhirnya BTN carikan lawan tanding," katanya.

    Copyright ©2024 iNews.id. All Rights Reserved

    Komentar
    Additional JS