Terlibat Nyanyian Homofobik, Dembele dan Hakimi Kena Skorsing 1 Laga By BeritaSatu

 

Terlibat Nyanyian Homofobik, Dembele dan Hakimi Kena Skorsing 1 Laga

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
September 4, 2023
Bek Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi
Bek Paris Saint-Germain, Achraf Hakimi

Paris, Beritasatu.com - Empat pemain Paris St Germain (PSG) Randal Kolo Muani, Ousmane Dembele, Achraf Hakimi, dan Layvin Kurzawa dijatuhi skorsing satu pertandingan. Ligue de Football Professionnel (IFL) menilai mereka bersalah karena peran mereka dalam nyanyian homofobik.

Insiden ini terjadi ketika PSG menjamu Olympique Marseille di Ligue 1 pada bulan lalu. Dalam laga tersebut suporter PSG merayakan kemenangan telak 4-0 dengan nyanyian homofobik yang ditujukan ke Marseille.

Dalam laporan disebutkan ada beberapa pemain PSG yang juga terlibat dalam perayaan tersebut.

IFL menjatuhkan skorsing kepada para pemain mulai 10 Oktober. Selain itu, PSG juga diminta menutup tribun Auteuil di Parc des Princes selama dua pertandingan.

PSG lewat pernyataannya menyesalkan hukuman yang dijatuhkan IFL. Meski demikian, PSG tidak akan melakukan banding.

“Klub menyesalkan bahwa Komisi Disiplin telah memilih tindakan yang berlebihan dan kolektif, yang kemungkinan akan merusak kerja dialog dan pencegahan yang dilakukan klub dengan asosiasi, institusi, dan penggemar,” kata PSG dalam sebuah pernyataan.

Nyanyian homofobik dilakukan suporter sebagai bentuk penolakan atau kebencian terhadap sekelompok orang yang mengidentifikasikan diri mereka sebagai bagian dari LGBT.

FIFA telah memperjelas bahwa mereka akan menindak rasisme dan homofobia dalam permainan di seluruh dunia.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita