Atlet Para Menembak Indonesia Dapat Tantangan Baru di Asian Para Games 2022, Begini Pengakuannya - inews

 

Atlet Para Menembak Indonesia Dapat Tantangan Baru di Asian Para Games 2022, Begini Pengakuannya

By Muhammad Gazza
inews.id
October 20, 2023
Atlet para-menembak Indonesia menghadapi tantangan baru jelang Asian Para Games 2023. Jagoan Indonesia itu harus beradaptasi dengan pencahayaan lampu di venue.
Atlet para-menembak Indonesia menghadapi tantangan baru jelang Asian Para Games 2023. Jagoan Indonesia itu harus beradaptasi dengan pencahayaan lampu di venue.

HANGZHOU, iNews.id- Atlet para-menembak Indonesia menghadapi tantangan baru jelang Asian Para Games 2023. Jagoan Indonesia itu harus beradaptasi dengan pencahayaan lampu di venue.

Skuad para-menembak Indonesia melakukan uji coba venue pertandingan yang berlokasi di Fuyang Yinhu Sport Centre, Jumat (20/10/2023). Mereka mendapatkan kendala terkait dengan pencahayaan lampu yang dirasa terlalu terang.

“Lintasan lomba di sini pencahayaannya lebih terang dibandingkan dengan sejumlah venue di negara lain. Jadi kita agak penyesuaian sedikit dengan pencahayan ini,” jelas salah satu atlet, Bolo Triyanto, Jumat (20/10/2023).

Hal ini membuat skuad para-menembak Indonesia yang berkekuatan empat atlet terus beradaptasi demi menghasilkan performa bagus. Penggawa para-menembak Indonesia untuk AiPG Hangzhou 2022 ialah Bolo Trianto (R4/R5), Hanik Puji Hastuti (R2), Ahmad Rindwan (P1) dan Triyanti (P2).

“Persiapannya sudah benar-benar sangat matang. Lawan juga semua sudah pernah ketemu,” kata Bolo.

Editor : Ibnu Hariyanto

Follow Berita iNews di Google News

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita