Borong 2 Emas di Asian Games 2022, Sejahtera Dwi Putra Beberkan Kunci Keberhasilan - inews

Borong 2 Emas di Asian Games 2022, Sejahtera Dwi Putra Beberkan Kunci Keberhasilan

By Basudiwa Supraja
inews.id
September 26, 2023
Muhammad Sejahtera Dwi Putra
Muhammad Sejahtera Dwi Putra

HANGZHOU, iNews.id - Atlet menembak Indonesia, Muhammad Sejahtera Dwi Putra, membeberkan kunci kemenangannya di Asian Games 2022. Dia menjadi penyumbang medali emas pertama untuk Indonesia di edisi kali ini.

Siapa sangka, atlet yang akrab disapa Putra itu tidak hanya berbakat, tetapi juga religius. Dia mengatakan semua keberhasilannya tersebut tidak lepas dari campur tangan tuhan.

Saat tampil di Fuyang Yinhu Sports Centre, China, Putra yakin bisa menang. Motivasi besarnya yang jadi pelecut semangatnya tersebut karena Putra punya Sang Pencipta.

“Saya punya Tuhan, jadi saya yakin saya bisa menang. Tuhan yang membuat saya lebih yakin kalau saya pasti bisa untuk menang,” kata Putra pada rilis resmi NOC Indonesia.

Nama Putra kini kian tersohor di Indonesia. Bagaimana tidak, atlet berusia 26 tahun tersebut mampu menyabet dua medali emas sekaligus lewat cabang olahraga (cabor) menembak.

Putra tampil di dua nomor perorangan yakni 10m running target mixed run dan nomor 10 m running target putra. Putra meraih poin tertinggi di dua nomor tersebut dengan catatan 578 poin dari 15 kali tembakan di nomor 10 m running target putra.

Emas pertamanya itu didapat pada Senin (25/9/2023). Kemudian dia menjadi yang terbaik pertama dengan 378 poin dari 11 peluru di 10m running target mixed run pada Selasa (26/9/2023).

Tidak hanya itu, Putra juga mengoleksi dua perunggu di nomor beregu putra 10 meter running target range dan 10m running target mixed run team. Putra berjuang bersama dua rekannya, Muhammad Badri Akbar dan Irfani Julio.

Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan

Follow Berita iNews di Google News

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita