Atlet Wushu Indonesia Seraf Naro Raih Perunggu di Asian Games By CNN Indonesia

Atlet Wushu Indonesia Seraf Naro Raih Perunggu di Asian Games

By CNN Indonesia
cnnindonesia.com
September 27, 2023
Seraf Naro Siregar raih medali perunggu di Asian Games 2023. (ANTARA FOTO/ZABUR_KARURU)
Jakarta, CNN Indonesia --

Atlet Wushu Putra Indonesia Seraf Naro Siregar sukses merebut medali perunggu di Asian Games 2023, Rabu (27/9).

Kepastian itu didapat usai Seraf Naro Siregar finis sebagai peringkat ketiga dalam perolehan skor.

Seraf Naro Siregar sukses memperoleh 9.740 poin di nomor Men's Daoshu & Gunshu All-Round yang digelar di XSG Sports Centre Taolu pada Rabu (27/9) sore WIB.

Sementara medali emas diraih atlet China Zhizhao Chang dengan memperoleh 9.800 poin.

Sedangkan medali perak diraih Jowen Si Wei Lim yang memperoleh 9.743 poin.

Tambahan satu perunggu dari Seraf Naro Siregar menambah perolehan medali Indonesia menjadi 11.

Hingga Rabu (27/9) pukul 14.50 WIB, Indonesia berada di posisi kedelapan klasemen sementara perolehan medali Asian Games 2023 dengan mengemas tiga medali emas, dua medali perak, dan enam medali perunggu.

(rhr)

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita