PSSI Buka Opsi Kirim Pemain Gagal Seleksi Timnas U17 ke Klub Liga 1 - Kompas - Arenanews

Post Top Ad

Responsive Ads Here

PSSI Buka Opsi Kirim Pemain Gagal Seleksi Timnas U17 ke Klub Liga 1 - Kompas

Share This

 PSSI Buka Opsi Kirim Pemain Gagal Seleksi Timnas U17 ke Klub Liga 1



KOMPAS.com – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia () membuka opsi menyalurkan para pemain yang tak lolos untuk ke klub Liga 1.

Sejauh ini, Direktur Teknik PSSI, , mengungkapkan bahwa federasi telah menjaring 17 pemain, hasil dari seleksi enam kota di Indonesia.

“Dari enam kota kemarin, hanya 17 pemain yang kami dapatkan,” ucap Indra Sjafri kepada Kompas.com dan awak media lainnya di Persija Training Ground pada Sabtu (22/7/2023).

Baca juga: Hasil Lengkap Final Korea Open 2023: Fajar/Rian Runner-up, China 2 Gelar

Indra Sjafri pun telah menyiapkan program penyaluran ke klub Liga 1 jika pesepak bola muda itu tak berhasil dalam proses seleksi timnas U17 Indonesia.

“Saya sebagai Dirtek saat ini ingin pemain terpilih yang tidak lolos di seleksi Bima Sakti, untuk dibina lebih lanjut di klub-klub Liga 1 yang memiliki EPA U16 dan U18,” kata dia.

Baca juga: Direktur Teknik Baru PSSI Tanda Tangan Kontrak, Dampingi Timnas U17 di Jerman

Menurut Indra Sjafri, penyaluran ke klub Liga 1 dilakukan karena dirinya merasa para pesepak bola itu mempunyai potensi bagus di masa depan.

Selain itu, Indra Sjafri juga mengkhawatirkan potensi pemain meredup jika kembali ke daerah masing-masing.

“Kami sarankan, karena berpotensi. Kalau kembali ke daerah, kita takut pembinaannya nanti kurang baik,” ucap dia.

Baca juga: AC Milan Rekrut Noah Okafor: Rossoneri Lakukan Perjudian, 10 Gol Cukup

“Jadi, lebih baik disalurkan ke klub Liga 1 yang akademinya sudah wajib membina para pemain usia 14, 16, 18, dan 20,” tutur dia.

Pelatih berumur 60 tahun itu meyakini klub-klub Liga 1 pasti berminat menampung pemain yang tak lolos seleksi timnas U17 Indonesia.

Baca juga: Pesan Indra Sjafri ke Juru Taktik Lokal di Tengah Gempuran Pelatih Asing

Eks pelatih Bali United itu menjelaskan, Persija Jakarta pun telah menunjukkan keinginan memboyong pemain yang tak lolos seleksi timnas U17 Indonesia.

“Tanpa disarankan klub pasti bakal butuh. Jadi, Persija tadi sudah bicara, kalau ada yang bagus pasti mau,” ungkap dia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Yang 17 nama itu mungkin kita coba rekomendasikan ke beberapa klub. Tentu ke klub terdekat dari radius mereka tinggal,” ujarnya.

Baca juga: Chelsea Vs Brighton 4-3: Era Pochettino 9 gol, Mudryk bak Pemain Baru

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
   
Tag
  • Jadwal Timnas Indonesia Padat, Indra Sjafri dan Shin Tae-yong Bagi Tugas Lagi

  • Indra Sjafri Dipilih FIFA Jadi Peserta Technical Leadership Diploma di Brasil

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages