Hasil Badminton Asia Championships 2023: Sengit! Rinov/Pitha Dikalahkan Duo Malaysia - inews

 

Hasil Badminton Asia Championships 2023: Sengit! Rinov/Pitha Dikalahkan Duo Malaysia

4-5 minutesHasil Badminton Asia Championships 2023: Sengit! Rinov/Pitha Dikalahkan Duo Malaysia Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, tersingkir dari Badminton Asia Championships 2023. (Foto: Twitter/@INABadminton)

DUBAI, iNews.id – Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, tersingkir dari Badminton Asia Championships 2023. Mereka dikalahkan duo Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie 17-21, 21-15 dan 19-21 pada perempat final, di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Jumat (28/4/2023) sore WIB.

Shopee

FLASH SALE Rp99 DAY

Total Hadiah 2M | GRATIS ONGKIR s/d 20 RIbu | Flash Sale Rp99 | Diskon hingga 70%

LIHAT
KODE YSX

S & K ðŸ“… 31 May 2023

Ripith -sebutan Rinov/Pitha- sebenarnya tampil apik di awal pertandingan. Mereka mampu memberikan tekanan pada lawan sehingga unggul 5-2.

Akan tetapi, Goh/Lai bisa mengembangkan permainan dengan cepat untuk menyamakan skor di angka 5-5. Kejar-kejaran poin pun berlanjut dalam kedudukan 8-8 dan 10-10 sampai akhirnya Goh/Lai berbalik unggul 11-10 di interval gim pertama.

Usai rehat, Rinov/Pitha mulai kesulitan untuk mengimbangi permainan cepat yang diterapkan oleh Goh/Lai. Alhasil, pasangan ranking 14 dunia itu mulai tertinggal dua poin, di angka 13-15.

Bahkan, sang duet Negeri Jiran semakin memperlebar keunggulan mereka menjadi 18-14 setelah mendapat poin tambahan berkat serangan apik yang mereka lancarkan. Rinov/Pitha pun akhirnya takluk di gim pertama dengan skor 17-21.

Pada gim kedua, wakil Merah-Putih kembali mendapat poin pertama dan unggul 4-2 meski kemudian skor imbang lagi di angka 4-4. Akan tetapi, mereka mampu bermain lebih lepas sehingga bisa merepotkan Goh/Lai untuk menjauh dengan keunggulan 8-5.

Smash-smash tajam menyilang dan juga permainan net yang ciamik berhasil memberikan poin tambahan bagi Rinov/Pitha. Mereka pun mencapai interval gim kedua lebih dulu dengan skor 11-5.

Perolehan poin juara Spain Masters 2021 itu pun terus bertambah hingga mencapai skor 13-5 dan kemudian 15-7. Sayangnya, mereka sempat lengah dan melakukan beberapa kesalahan sendiri yang membuat Goh/Lai mendekat di angka 13-16.

Untungnya, mereka bisa menjaga dominasi di poin-poin kritis untuk merebut gim kedua dengan kemenangan 21-15. Pada gim penentuan, performa Rinov/Pitha menurun lagi.

Mereka selalu dalam posisi tertinggal dalam kedudukan 2-4 dan kemudian 3-8. Namun, mereka perlahan bisa mengurangi kesalahan dan balik menekan lawan hingga bisa memangkas ketertinggalan mereka menjadi 9-11 saat interval.

Selepas jeda, Ripith menunjukkan semangat pantang menyerah yang luar biasa. Mereka terus memberikan perlawanan sengit kepada Goh/Lai lewat reli-reli yang melelahkan hingga bisa berbalik unggul 15-14.

Namun, Goh/Lai bisa memimpin lagi di angka 16-15 dan terus menjaga keunggulan mereka hingga menutup pertandingan dengan mengalahkan Rinov/Pitha 21-19 di gim ketiga.

Editor : Reynaldi Hermawan

Follow Berita iNews di Google News


Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek