Hasil Malaysia Masters 2022: Bagas/Fikri Disikat Duo Malaysia di Babak Pertama
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri langsung kandas di babak pertama Malaysia Masters 2022. Bagas/Fikri takluk dari pasangan Malaysia Shem Goh V/Juan Shen Low.
Pada pertandingan yang dihelat di Axiata Arena, Selasa (5/7/2022) malam WIB, Bagas/Fikri takluk dalam rubber game dari Goh/Low dengan skor 21-15, 14-21, dan 19-21.
Bagas/Fikri langsung tancap gas di gim pertama untuk mengumpulkan poin ketika unggul cepat 5-2. Goh/Low lantas mendekati dengan 4-5, sebelum tertinggal 5-7.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Goh/Low berupaya menjaga jarak, tapi Bagas/Fikri mampu tancap gas untuk memimpin 11-7 saat interval. Pelan namun pasti Bagas/Fikri terus menjauhkan selisih poin.
Mereka sempat unggul 15-9 tapi kehilangan kendali sehingga Goh/Low mendekat dengan 14-16. Bagas/Fikri tak membuang kesempatan untuk mendapatkan empat poin beruntun dan dalam posisi game point, 20-15.
Satu pukulan yang masuk ke bidang permainan Goh/Low memberikan kemenangan 21-15 untuk Bagas/Fikri.
Masuk di gim kedua, kejar-kejaran skor sempat terjadi hingga posisi 7-6 untuk Goh/Low. Bagas/Fikri sempat berbalik unggul 9-8 sebelum gagal menghentikan perolehan tiga angka beruntun Goh/Low.
Goh/Low yang unggul 11-9 pada interval terus menjauhkan jarak dengan Bagas/Fikri hingga unggul 19-13. Kemenangan 21-14 untuk Goh/Low membuat pertandingan lanjut ke gim ketiga.
Bagas/Fikri langsung melesat di awal gim ketiga dengan memimpin 5-0. Goh/Low lantas memangkas jarak jadi 4-6, namun Bagas/Fikri masih terus melanjutkan dominasinya dan menutup interval gim ini dengan 11-9.
Sayangnya, Bagas/Fikri malah kehilangan kendali sehingga disalip menjadi 13-12. Bagas/Fikri memegang keunggulan 14-13 dan terjadi kejar-kejaran angka sampai posisi imbang 17-17.
Goh/Low mendapatkan tiga poin beruntun untuk posisi game poin, 20-17. Bagas/Fikri masih mengupayakan keajaiban dengan mencetak dua poin beruntun.
Tapi, Bagas/Fikri akhirnya harus takluk 19-21 setelah pukulan menyilang Goh tak kuasa dijangkau.
Simak Video "Jokowi Puji Pencapaian Bagas/Fikri di All England 2022"
(mrp/rin)
Komentar