Ditolak Mentah-mentah di 4 Negara, Ronaldo Berpaling ke Inter Milan - CNN Indonesia - Arenanews

Informasi Arena Olahraga

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Ditolak Mentah-mentah di 4 Negara, Ronaldo Berpaling ke Inter Milan - CNN Indonesia

Share This
Responsive Ads Here

 

Ditolak Mentah-mentah di 4 Negara, Ronaldo Berpaling ke Inter Milan

CNN Indonesia
Rabu, 27 Jul 2022 16:37 WIB
Cristiano Ronaldo disebut ditawarkan ke Inter Milan. (REUTERS/MASSIMO PINCA)
Jakarta, CNN Indonesia --

Cristiano Ronaldo dikabarkan berpaling ke Italia dengan mengincar posisi di Inter Milan setelah ditolak mentah-mentah di empat negara.

Kapten timnas Portugal itu belum menyerah dalam upaya meninggalkan Manchester United pada musim ini. Agen Ronaldo Jorge Mendes dilaporkan terus berkeliling Eropa mencari klub besar yang bermain di Liga Champions.

Setelah ditolak empat klub dari empat kompetisi yang berbeda, Ronaldo kini mengincar kembali ke Italia, dengan Inter Milan jadi tujuan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pilihan Redaksi

Dikutip dari media Spanyol Diario Gol berdasarkan laporan La Repubblica, Mendes disebut menawarkan proposal Ronaldo kepada Inter Milan.

Belum diketahui lebih lanjut mengenai respons Nerazzurri soal penawaran Ronaldo tersebut. Akan tetapi, peluang Ronaldo kembali ditolak Inter tetap terbuka.

Pasalnya Inter memiliki sederet striker apik. Inter baru mengembalikan Romelu Lukaku dari Chelsea dengan status pinjaman. Selain itu Inter masih memiliki Lautaro Martinez.

Nama Alexis Sanchez dan Edin Dzeko juga merupakan striker yang masih menghiasi daftar pemain Inter Milan pada musim ini.

Tim asuhan Simone Inzaghi itu bisa saja merekrut Ronaldo jika menjual bintang mereka guna meringankan beban keuangan.

Untuk mendatangkan Ronaldo dari MU, Inter membutuhkan biaya transfer dan juga membayar gaji tinggi striker 37 tahun tersebut.

Sebelum ditawarkan ke Inter, Ronaldo lebih dahulu ditolak empat klub besar di empat negara berbeda: Chelsea, Bayern Munchen, Atletico Madrid, dan Paris Saint-Germain.

Chelsea menolak Ronaldo karena lebih membutuhkan bek tengah pada musim ini. Bayern Munchen juga menghindar dari Ronaldo karena sang bintang dianggap tidak sesuai dengan filosofi mereka.

PSG memiliki alasan mirip Munchen, Ronaldo dianggap tak sejalan dengan proyek mereka, sedangkan Atletico Madrid menolak karena tidak memiliki dana yang cukup.

(sry/nva)
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Opsi Arenanews

Siarenanews

Post Bottom Ad

Pages