Alihkan Fokus ke MotoGP Mandalika 2022 Usai Menang di Qatar, Enea Bastianini Malah Pesimis By Okezone - Arenanews

Informasi Arena Olahraga

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Alihkan Fokus ke MotoGP Mandalika 2022 Usai Menang di Qatar, Enea Bastianini Malah Pesimis By Okezone

Share This
Responsive Ads Here

 

Alihkan Fokus ke MotoGP Mandalika 2022 Usai Menang di Qatar, Enea Bastianini Malah Pesimis

By
google.com
3 min
Enea Bastianini menang di MotoGP Qatar 2022.

LOMBOK – Pembalap Gresini Racing, Enea Bastianini, mengalihkan fokusnya ke balapan MotoGP Mandalika 2022 yang akan digelar pada akhir pekan ini. Meski baru menang di MotoGP Qatar 2022, Bastianini ternyata merasa pesimis bisa mengulang kesuksesannya di Sirkuit Mandalika.

Ya, pesta balap di Indonesia yang bertajuk MotoGP Mandalika 2022, sebentar lagi akan dimulai. Rangkaian balapan itu akan digelar mulai 18-20 Maret di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

https%3A%2F%2Fimg.okezone.com%2Fokz%2F500%2Flibrary%2Fimages%2F2022%2F03%2F09%2Ff4qkod8v5hs11g6lrori_17130

Namun dalam balapan nanti, pembalap kelahiran Rimini, Italia, itu tak yakin bisa mendapatkan kemenangan ataupun sebuah podium. Sulit baginya untuk mengulangi kesuksesan Sirkuit Losail di Mandalika.

Kendati demikian, rider berusia 24 tahun tersebut tak terbebani dengan perolehan kemenangan pada 6 Maret 2022, usai menjadi yang tercepat dengan 42 menit 13,198 detik. Bastianini mengincar hasil bagus terlebih dahulu dalam tes untuk mendapatkan barisan depan.

"Saya tidak sabar untuk segera balapan di Indonesia. Kami datang dari balapan yang luar biasa di Qatar di mana saya menemukan kemenangan pertama saya," kata Bastianini, dikutip dari Motosan, Selasa (15/3/2022).

"Tidak akan mudah untuk mengulangi kemenangan Qatar, tetapi dalam tes kami menetapkan kecepatan yang baik," sambung pemenang GP Qatar tersebut.

Di sisi lain, Bastianini tak begitu pesimistis saat balapan di Mandalika nanti. Apalagi, trek yang dianggap sebagai salah satu sirkuit tercantik di dunia itu sudah diaspal ulang. Ia pun sudah tak sabar untuk mencicipinya.

"Mereka juga seharusnya sudah memperbaiki beberapa bagian trek, jadi saya tidak yakin apa yang diharapkan," ungkapnya.

https%3A%2F%2Fimg.okezone.com%2Fokz%2F500%2Flibrary%2Fimages%2F2022%2F03%2F07%2Fyfalgsisrq8oq4oqmyct_15757

Pembalap Desmocedici GP21 itu pun mengharapkan dukungan besar dari para penggemarnya di Indonesia. Dengan begitu, ia bisa semakin terpacu untuk mengasapi para pesaingnya untuk meraih hasil maksimal.

"Saya berharap banyak penggemar dan banyak penggemar dari Gresini Racing, kami tidak sabar menunggu," tutupnya.

(dji)
Tags-light.87e6c4da
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Pages