Insiden Salah Jersi Riko Simanjuntak: Candaan yang Jadi Kenyataan - Kumparan

 

Insiden Salah Jersi Riko Simanjuntak: Candaan yang Jadi Kenyataan

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Insiden Salah Jersi Riko Simanjuntak: Candaan yang Jadi Kenyataan
Pemain Persija Jakarta Riko Simanjuntak berusaha melewati hadangan pemain PSIS Semarang pada pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (12/9). Foto: Fauzan/ANTARA FOTO

Riko Simanjuntak salah menggunakan jersi saat Persija melawan Persipura di pekan ke-19 Liga 1 Selasa (11/1) sore WIB. Dalam laga yang dimenangi Persipura dengan skor 2-1 itu, Riko yang seharusnya menggunakan nomor punggung 25 malah mengenakan nomor punggung 31 milik Samuel Simanjuntak.

Riko sebenarnya memulai pertandingan dengan jersi miliknya, nomor punggung 25. Namun, di awal babak kedua, terlihat Riko malah mengenakan jersi bernomor punggung 31.

Boleh jadi, hal ini karena nomor punggung 31 adalah milik Samuel Simanjuntak. Baik Riko maupun Samuel sama-sama menggunakan nama 'Simanjuntak' di jersi Persija mereka.

Jersi keduanya hanya berbeda pada huruf depan. Riko bertuliskan 'R. Simanjuntak', sementara Samuel bertuliskan 'S. Simanjuntak'.

Insiden itu pun mengingatkan kepada video perkenalan Samuel saat didatangkan Persija di pertengahan musim ini. Ketika itu, ada Riko sebagai model videonya. Ia tampak masuk ke dalam sebuah ruangan lalu mengambil jersi bernomor punggung 31.

"Lah Simanjuntak-nya sudah benar, tetapi nomornya nomor siapa ini?" ucap Riko dalam video tersebut. "Ini punya aku bang," jawab Samuel.

"Oh, pantesan ukurannya agak kebesaran dengan abang. Selamat bergabung," lanjut Riko lagi.

Di laga melawan Persipura, Riko sempat bermain selama sekitar satu menit menggunakan jersi Samuel, lalu mengganti jersinya di tengah pertandingan.

Foto ini mungkin mengganggumu, apakah tetap ingin melihat?

Insiden Salah Jersi Riko Simanjuntak: Candaan yang Jadi Kenyataan (1)
Pemain Timnas Indonesia U-23 Hanif Sjahbandi (kanan) dan Samuel Christianson menjalani sesi latihan jelang laga perdana kualifikasi Piala Asia U-23 2020 melawan Thailand di Stadion My Dinh, Hanoi, Kamis (21/3/2019). Foto: Nugroho Sejati/kumparan

Samuel Simanjuntak kemudian dimasukkan di menit 82. Ia terlihat sudah mengenakan jersi miliknya bernomor punggung 31.

Peristiwa salah jersi bukanlah kali pertama terjadi di Liga 1. Sebelumnya, kiper PSIS Semarang, Jandia Eka Putra, juga pernah memakai jersi keliru dengan nama dan nomor punggung berbeda.

Atas kejadian dalam pertandingan PSIS vs PSM Makassar pada 22 November 2021 itu, Komisi Disiplin PSSI menjatuhkan denda kepada Jandia sebesar Rp 10 juta.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita