Hasil Piala Asia Wanita 2022: Australia Tekuk Filipina 4-0, Bomber Chelsea Cetak Gol - inews

 

Hasil Piala Asia Wanita 2022: Australia Tekuk Filipina 4-0, Bomber Chelsea Cetak Gol

Andika Rachmansyah
Hasil Piala Asia Wanita 2022: Australia Tekuk Filipina 4-0, Bomber Chelsea Cetak Gol
Penyerang Timnas Putri Australia, Samantha Kerr menyarangkan satu gol ke gawang Filipina dalam laga Grup B Piala Asia Wanita 2022, Senin (24/1/2022). (Foto: Twitter/@afcasiancup)

MUMBAI, iNews.id – Timnas Putri Australia menekuk Filipina dengan skor telak 4-0. Pertandingan lanjutan Grup B Piala Asia Wanita 2022 itu berlangsung di Mumbai Football Arena, Senin (24/1/2022) sore WIB.

Hasil kemenangan itu membuat Australia semakin kokoh di puncak klasemen sementara Grup B Piala Asia Wanita 2022. Samantha Kerr dan kolega mengoleksi enam poin dari dua pertandingan yang telah mereka lakoni.

Babak Pertama

Kedua kesebelasan bermain sama kuat di awal pertandingan. Baik Filipina maupun Australia, bermain saling jual beli serangan meskipun belum ada peluang emas yang mereka dapat.

Pertandingan berjalan cukup alot meskipun kedua tim saling jual beli serangan. Sebab, hinggal laga berjalan sampai menit ke-20 belum ada satupun gol yang tercipta.

Pada menit 28, Samantha Kerr nyaris saja mencatatkan namanya di papan skor setelah menerima umpan dari sepak pojok. Namun sayang tandukan striker yang merumput dengan Chelsea itu masih melenceng tipis ke sisi kanan gawang Filipina.

Australia terus menggempur lini pertahanan Filipina di sisa waktu babak pertama. Tim asuhan Tony Gustafsson itu sangat mendominasi penguasaan bola. Namun, penyelesaian akhir mereka masih buruk.

Hingga akhirnya peluit panjang babak pertama pun dibunyikan. Filipina dan Australia masih harus bermain imbang 0-0.

Babak Kedua

Di babak kedua, Australia lebih bermain agresif. Terbukti, Samantha Kerr akhirnya membuka keran golnya di menit ke-51 sekaligus membawa timnya unggul 1-0 atas Filipina.

Pemain Australia, Tameka Yallop (13) berusaha merebut bola dari pilar Filipina, Carleigh Frilles dalam laga kedua Grup B Piala Asia Wanita 2022, Senin (24/1/2022). (Foto: Twitter/@afcasiancup)
Pemain Australia, Tameka Yallop (13) berusaha merebut bola dari pilar Filipina, Carleigh Frilles dalam laga kedua Grup B Piala Asia Wanita 2022, Senin (24/1/2022). (Foto: Twitter/@afcasiancup)

Tak lama berselang, nasib sial harus dialami Filipina. Pasalnya, bek mereka yaitu Dominique Randle melakukan gol bunuh diri di menit ke-53 yang membuat  Australia unggul 2-0.

Setelah itu, pemain Filipina tampak kehilangan konsentrasinya. Van Egmond kembali menambah pundi-pundi gol Australia menjadi 3-0 di menit ke-67. Pemain bernomor punggung 10 itu mampu memanfaatkan kemelut di mulut gawang Filipina.

Pundi-pundi gol Australia kembali bertambah di menit ke-88. Kali in lewat tendangan keras Mary Fowler. Filipina tentu semakin kesulitan untuk bisa membalikan keadaan mengingat waktu normal juga akan berakhir.

Tambahan waktu tiga menit diberikan. Hasilnya, hingga peluit panjang dibunyikan skor tidak bertambah. Australia berhasil kalahkan Filipina dengan skor 4-0.

Susunan Pemain Filipina vs Australia:

Filipina (4-4-2): Kiara Fontanilla; Ryley Bugay, Hali Long, Nicole Harrison, Dominique Randle; Carleigh Frilles, Sarina Bolden, Sara Castaneda, Jessica Miclat; Chandler McDaniel, Eva Madarang

Pelatih: Alen Stajcic

Australia (4-1-3-2): Teagan Micah; Ellie Carpenter, Alanna Kennedy, Polkinghorne, Stephanie Catley; Tameka Yallop; Mary Fowler, Van Egmond, Caitlin Foord; Samantha Kerr, Kyah Simon

Pelatih: Tony Gustafsson

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya

Bagikan Artikel:
line sharing button 

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita