0
News
    Home Berita Featured Futsal Hector Souto Piala Asia Futsal Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Spesial Timnas Futsal Indonesia Timnas Indonesia

    Tak Ingin Senasib dengan Timnas Indonesia, Pemain Timnas Futsal Indonesia Minta Hector Souto Jangan Dipecat - Bolasport.

    7 min read

     

    Tak Ingin Senasib dengan Timnas Indonesia, Pemain Timnas Futsal Indonesia Minta Hector Souto Jangan Dipecat


    Pemain Timnas Futsal Indonesia, Firman Adriansyah, tidak ingin Hector Souto diberhentikan di tengah performa tim asuhannya yang kian positif. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM)

    BOLASPORT.COM - Pemain Timnas Futsal IndonesiaFirman Adriansyah, secara blakblakan meminta agar pelatih Hector Souto tidak diberhentikan di tengah jalan usai membawa timnya lolos ke perempat final Piala Asia Futsal 2026.

    Pernyataan tersebut disampaikan Firman setelah Timnas Futsal Indonesia berhasil meraih kemenangan atas Kirgistan pada Kamis (29/1/2026) di Indonesia Arena, Jakarta.

    Hector Souto, pelatih asal Spanyol itu, telah sukses mengangkat nama baik Timnas Futsal Indonesia di berbagai turnamen yang diikuti dalam beberapa waktu terakhir.

    Prestasi yang berhasil ditorehkan di bawah kepemimpinan Souto antara lain juara Piala AFF 2024, medali emas SEA Games 2025, dan kini lolos ke babak 8 besar Piala Asia Futsal 2026.

    Melihat deretan prestasi tersebut, Cimeng, sapaan akrab Firman Adriansyah, melontarkan komentar pedas namun bermakna mengenai masa depan pelatih Timnas Futsal Indonesia.

    Dia mengungkapkan kekhawatirannya bahwa nasib Hector Souto bisa serupa dengan yang dialami saudara kandung olahraga futsal, yakni sepak bola, ketika mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dipecat di tengah jalan oleh PSSI.

    Saat itu Shin sedang dalam momentum bagus setelah berhasil membawa Tim Garuda berada di peringkat 3 klasemen pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia usai mengalahkan Arab Saudi 2-0.

    PSSI memecat Shin Tae-yong pada awal Januari 2025 setelah gagal meraih hasil memuaskan di Piala AFF 2024 meski penunjukannya untuk menangani turnamen tersebut terjadi saat tim masih berkompetisi dalam rangkaian Kualifikasi Piala Dunia.

    Baca Juga: Jawaban Tegas FFI setelah Didesak Keluar dari PSSI oleh Netizen

    Keputusan tersebut menuai reaksi keras dari para netizen yang sangat marah.

    Kini, melihat futsal sebagai olahraga bagian dari sepak bola semakin berprestasi, nasib malang Shin Tae-yong pun dikaitkan dengan Hector Souto.

    Oleh karena itu, Firman Adriansyah menegaskan tidak ingin pelatihnya diberhentikan di tengah jalan oleh federasi yang menaunginya.

    Firman dan rekan setimnya, Ardiansyah Nur, sepakat bahwa saat ini Timnas Futsal Indonesia sudah berada di jalur yang tepat dengan sederet prestasi yang telah diraih.

    "Ya, kami sudah di jalur yang benar. Di Piala AFF 2024 kami juara, SEA Games kami juara, alhamdulillah," ungkap Ardiansyah Nur kepada awak media termasuk Bolasport.com.

    "Dari segi pelatih, taktik yang diberikan sudah sangat tepat. Dari pihak federasi juga sangat mendukung, banyak yang dibenahi."

    "Jadi, saya rasa kami sudah di jalur yang tepat saat ini," tutup Ardiansyah.

    Baca Juga: Ketum FFI Enggan Dibenturkan dengan PSSI Meski Prestasi Futsal Lebih Gemilang di SEA Games 2025

    Sementara itu, Firman Adriansyah juga memberikan pendapat senada terkait pencapaian Timnas Futsal Indonesia belakangan ini.

    "Ya, ini sudah di jalur yang positif. Semoga di tengah jalan pelatihnya tidak diganti," kata Cimeng dengan nada setengah bercanda namun penuh makna.

    Seperti diketahui, Federasi Futsal Indonesia (FFI) masih berada di bawah naungan PSSI karena induk olahraga futsal juga masih di bawah naungan FIFA.

    Melalui pernyataannya, Cimeng mengingatkan agar jangan sampai kejadian pemecatan pelatih di tengah kompetisi seperti yang terjadi di sepak bola terulang di olahraga futsal.

    Meskipun demikian, Ketua Umum FFI, Michael Victor Sianipar, pernah menegaskan dalam sesi konferensi pers usai Timnas Futsal Indonesia menyabet medali emas SEA Games 2025 bahwa rencana Timnas Futsal Indonesia dengan Hector Souto akan berjalan sesuai kesepakatan di awal.

    Hal tersebut dikuatkan dengan langkah FFI yang sudah memperpanjang kontrak Hector Souto hingga tahun 2028.

    Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

    Komentar
    Additional JS