0
News
    Home Featured Mesut Oezil Sepak Bola Sepak Bola Internasional Timnas Malaysia

    PM Negeri Jiran Bertemu Mesut Oezil, Legenda Jerman Mau Datangi Timnas Malaysia? - Semua Halaman - Bolasport

    3 min read

     

    PM Negeri Jiran Bertemu Mesut Oezil, Legenda Jerman Mau Datangi Timnas Malaysia? - Semua Halaman - Bolasport.com

    Jumat, 9 Januari 2026 | 12:30 WIB
    Penulis : 

    BOLASPORT.COM - PM Anwar Ibrahim bertemu Mesut Oezil dengan rencana mengundang sang legenda Jerman mengunjungi Malaysia.

    Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, melakukan gebrakan di dunia sepak bola baru-baru ini.

    Kolega Presiden RI Prabowo Subianto itu baru saja melakukan kunjungan kenegaraan ke negara Eropa, Turki.

    Dalam lawatan tersebut, PM Ibrahim menyelipkan agenda sepak bola di sela-sela urusan hubungan bilateral.

    Pada Kamis (8/1/2026), pemimpin 78 tahun itu kedatangan legenda Arsenal dan timnas Jerman, Mesut Oezil.

    Oezil datang bersama anak presiden Turki Reccep Tayyip Erdogan, Necmeddin Bilal Erdogan.

    Untuk diingat, Oezil merupakan mantan pemain Arsenal dan Real Madrid yang juga membawa Jerman menjuarai Piala Dunia 2014.

    Oezil yang mewakili Jerman di sepak bola internasional saat ini menjadi politisi di Turki.

    "Sebagai selingan santai," ucap PM Ibrahim dikutip dari Bernama.

    "Perbincangan kami turut menyentuh kisah cucu saya yang merupakan pendukung tegar The Gunners (julukan Arsenal)."

    "Sesuatu hal yang mengundang senyuman beliau," ujarnya.

    Media Malaysia lainnya Makanbola.com melaporkan PM Ibrahim turut mengundang Oezil untuk berkunjung ke negeri jiran.

    Oezil tak punya riwayat sebagai pelatih, sehingga aman untuk dikatakan posisi Peter Cklamovski tidak terancam.

    Peter Cklamovski merupakan pelatih timnas Malaysia yang saat ini menghadapi prospek sanksi FIFA akibat kasus naturalisasi ilegal.

    Menariknya, Oezil adalah salah satu contoh terbaik pemain keturunan Turki yang bisa membela timnas Jerman. 

    "Datuk Sri Anwar turut mengambil kesempatan mengundang Mesut Oezil ke Malaysia," tulis Makanbola.com.

    "Khususnya berbagi pengalaman berkaitan sepak bola profesional, kepemimpinan, nilai kemanusaian, serta peran pemuda dalam memperjuangkan keadilan dan solidaritas global."

    Sekalian mampir ke Indonesia, Oezil?

    Komentar
    Additional JS