0
News
    Home Berita Featured Liga Indonesia Persib Bandung Persija Jakarta Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Spesial Super League The Jakmania

    Persib vs Persija, Ini Lokasi Nonton Bareng Duel Maung Bandung vs Macan Kemayoran di Jakarta Selatan - Wartakotalive

    6 min read

     

    Persib vs Persija, Ini Lokasi Nonton Bareng Duel Maung Bandung vs Macan Kemayoran di Jakarta Selatan - Wartakotalive.com

    Penulis: Ramadhan L Q | Editor: Irwan Wahyu Kintoko

    Istimewa
    PERSIJA VS PERSIB - Jakmania menggelar nobar di sejumlah titik di Jakarta Selatan saat Persija Jakarta vs Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu (11/1/2026) pukul 15.30 WIB. 
    Ringkasan Berita:
    • Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu sore
    • Lokasi nobar Persib vs Persija di sejumlah wilayah di Jakarta Selatan
    • Polda Metro Jaya mengimbau seluruh suporter Persija Jakarta untuk tidak datang langsung ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api

    WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pertandingan klasik Supe League antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta disambut antusias oleh para pendukung kedua tim.

    Laga tersebut digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Minggu (11/1/2026) pukul 15.30 WIB. 

    Pertandingan Persib kontra Persija menjadi salah satu pertandingan paling dinanti dalam kompetisi sepak bola Indonesia.

    Sejumlah komunitas suporter The Jakmania di Jakarta Selatan menyiapkan agenda nonton bareng (nobar)  laga itu. 

    Nobar digelar The Jakmania karena tidak dapat menyaksikan langsung pertandingan di stadion. 

    Lokasi nobar Persib vs Persija di sejumlah wilayah di Jakarta Selatan: 

    Rekomendasi Untuk Anda
    Polisi Siagakan Ratusan Personel, Bobotoh dan Jakmania Diminta Tak Konvoi

    1. Jakmania Pasar Minggu @jakpasarminggu 

    Open Gate 15.00 WIB
    Lokasi: Warkop Teras 62, Pasar Minggu
    HTM: Rp 20.000
    Include: Softdrink + Sticker + Music After Match

    2. Jakmania Lenteng Agung, Jagakarsa @jakmanialentengagung 

    Open Gate 15.00 WIB
    Lokasi Gedung Sasana Krida Karang Taruna (SKKT), Lenteng Agung

    HTM: Rp 10.000
    Include: Soft Drink

    3. Jakmania Cidodol, Kebayoran Lama  @jakmania.cidodol 

    OpenGate | 13 : 00 WIB
    Minggu 11 Januari 2026
    Lokasi : Lapangan Satria Cidodol, Kebayoran Lama

    HTM: Rp 25.000 dan HTM OTS: Rp 35.000 

    4. Jakmania Ragunan @jakmaniaragunan 

    Gudskul Jagakarsa , Jl Durian Jagakarsa
    Open Gate 14:30 WIB
    HTM: Rp 10.000
    Terbuka Untuk Umum

    5. Jakmania Pancoran @jakpancoranbersatu 

    Lokasi @pulopulocoffee.id (PENGADEGAN) 

    HTM: Rp 30.000

    Imbauan Polisi

    Polda Metro Jaya mengimbau seluruh suporter Persija Jakarta untuk tidak datang langsung ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat. 

    Imbauan itu disampaikan Polda Metro Jaya melalui unggahan resmi akun Instagram Polda Metro Jaya @poldametrojaya. 

    "Beri Dukungan, Tanpa Datang ke Stadion, seluruh Jakmania diimbau TIDAK HADIR KE STADION GBLA, BANDUNG," tulis Polda Metro Jaya di akun tersebut. 

    Polda Metro Jaya menegaskan larangan itu mengacu pada regulasi yang masih berlaku terkait larangan kehadiran suporter tim tamu dalam pertandingan tandang (away)

    Menurut kepolisian, kebijakan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan bersama. 

    Polda Metro Jaya juga mengajak suporter Persija untuk tetap memberi dukungan kepada tim kesayangannya dengan cara yang lebih dewasa, damai, dan bermartabat tanpa harus datang ke stadion. (m31)

    Komentar
    Additional JS