Pakar Sepak Bola asal Eropa Sebut Timnas Indonesia Kalah Level dari Vietnam - Semua Halaman - Bolasport
Pakar Sepak Bola asal Eropa Sebut Timnas Indonesia Kalah Level dari Vietnam - Semua Halaman - Bolasport.com
Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selasa, 27 Januari 2026 | 11:15 WIB
Pakar sepak bola asal Eropa menilai Vietnam kini berada di lever yang berbeda dengan timnas Indonesia. (BAY ISMOYO/AFP)
BOLASPORT.COM - Pakar sepak bola asal Eropa, Jernej Kamensek, memberikan pujian kepada sepak bola Vietnam.
Hal tersebut tak terlepas dari keberhasilan Vietnam di Piala Asia U-23 2026.
Timnas U-23 Vietnam memang tampil impresif di ajang yang terlaksana di Arab Saudi itu.
Tim asuhan Kim Sang-sik sanggup finis di posisi ketiga terbaik Piala Asia U-23 2026.
Vietnam mampu menunjukkan perfoma yang mengesankan selama babak penyisihan grup.
Tergabung di Grup A, Vietnam menyapu bersih semua laga dengan kemenangan.
Rinciannya sebagai berikut:
Vietnam 2-0 Yordania
Kirgistan 1-2 Vietnam
Arab Saudi 0-1 Vietnam
Baca Juga: Kata Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia usai Boleh Kembali Bermain Sepak Bola
Vietnam lalu mengalahkan Uni Emirat Arab (3-2) pada babak perempat final.
Vietnam gagal melaju ke final setelah dikalahkan China (0-3) pada laga selanjutnya.
Khuat Van Khang dkk sanggup mengalahkan Korea Selatan lewat drama adu penalti 2-2 (7-6) pada babak perebutan peringkat ketiga terbaik.
Sementara itu, prestasi ini membuat Vietnam banjir pujian.
Salah satunya datang dari Jernej Kamensek.
Jernej Kamensek menilai timnas U-23 Vietnam adalah tim yang sangat solid dan kompak.
"“Saya rasa tim U23 Vietnam mengejutkan banyak orang, tetapi yang lebih penting, mereka membuktikan diri sebagai tim yang sangat solid,” kata Kamensek, dilansir BolaSport.com dari Thethao247.
“Mereka disiplin, saling memahami, dan bermain untuk tim. Itulah kekuatan terbesar mereka,” ujarnya.
Baca Juga: Piala Asia Futsal 2026 - Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Korea Selatan. Mulai Malam Ini
Timnas U-23 Vietnam usai mengalahkan Yordania di Piala Asia U-23 2026, Selasa (6/1/2026). (THE-AFC.COM)
Kamensek lalu memberikan komentar yang cukup mengejutkan.
Pria asal Slovenia itu menilai Vietnam kini sudah tak selevel lagi dengan tim asal Asia Tenggara (ASEAN) lainnya termasuk timnas Indonesia.
Oleh sebab itu, Kamensek meminta Vietnam tak perlu membandingkan diri dengan negara-negara tersebut.
“Elemen-elemen fundamental semakin membaik, dan oleh karena itu kesenjangan antara Vietnam dan tim-tim kuat Asia semakin menyempit.”
“Vietnam harus berhenti membandingkan diri dengan tim-tim Asia Tenggara lainnya, termasuk Indonesia.”
“Itu adalah tantangan yang sepenuhnya dapat dicapai, selama Vietnam terus berada di jalur pembangunan yang benar dan mempertahankan kecepatan yang tepat,” tuturnya.