0
News
    Home Berita Featured Manchester United Michael Carrick Ruben Amorim Sepak Bola Sepak Bola Internasional Spesial

    Keajaiban 12 Hari Michael Carrick, Man United Lepas dari Era Amorim - Kompas,

    5 min read

     

    Keajaiban 12 Hari Michael Carrick, Man United Lepas dari Era Amorim

    KOMPAS.com - Pelatih Man United, Michael Carrick, seperti punya sentuhan emas. Hanya dalam 12 hari, ia bawa MU menang derbi atas Man City dan sukses bikin Arsenal gigit jari.

    Michael Carrick mengantar Manchester United meraih kemenangan krusial atas pemuncak klasemen Liga Inggris, Arsenal, di Stadion Emirates, Minggu (25/1/2026).

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

    Gol indah Matheus Cunha pada menit ke-87, memastikan skor Arsenal vs Man United 2-3.

    Baca juga: Kata-kata Paulo Fonseca Usai Milan Hancurkan Sassuolo 6-1

    Hasil ini melanjutkan periode "bulan madu" Michael Carrick sejak ditunjuk sebagai pelatih interim Man United per 13 Januari 2026 silam.

    Eropa Bisa Boikot Piala Dunia 2026, Efek Ambisi Trump Ingin Menguasai Greenland

    Meski baru bekerja selama lebih kurang 12 hari, Michael Carrick mampu mengantar Manchester United menuai kemenangan besar.

    Patut dicatat, sebelum mengalahkan Arsenal, MU racikan Carrick berhasil memenangi derbi panas melawan sang tetangga Manchester City dengan skor 2-0.

    Baca juga: Hasil Arsenal Vs Man United 2-3: Roket Dorgu, Gol Cunha Jadi Penentu

    Carrick menilai respons para pemain terhadap pendekatan taktisnya menjadi kunci kebangkitan cepat tim dalam dua laga besar tersebut.

    “Para pemain tampil luar biasa dalam hal menerima tantangan, keinginan untuk melakukannya, dan berinvestasi penuh di dalamnya, serta percaya pada pesan yang kami sampaikan dan cara kami bersikap,” ujar Carrick.

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

    “Saya punya keyakinan kepada mereka dan saya berusaha menunjukkan itu, karena bukan sekadar kata-kata, melainkan bagaimana perasaan percaya diri dan keyakinan itu benar-benar diterapkan,” lanjutnya.

    Carrick menegaskan Manchester United wajib menjaga konsistensi di sisa kompetisi. Berkat kemenangan atas Arsenal, Man United kini berada di peringkat empat dengan koleksi 38 poin.

    Carrick Tinggalkan Pakem Tiga bek Ruben Amorim

    Kebangkitan MU tak lepas dari keputusan Carrick meninggalkan sistem tiga bek favorit pelatih sebelumnya, Ruben Amorim yang dipecat pada 5 Januari 2026 silam.

    Baca juga: Skor Arsenal Vs Man United 2-3, Harry Maguire: Michael Carrick Sangat Brilian

    Carrick beralih ke pendekatan yang dinilai bisa lebih memberikan keseimbangan kepada tim di semua lini.

    Keputusan pelatih berusia 44 tahun itu menempatkan Patrick Dorgu pada peran yang lebih ofensif juga langsung membuahkan hasil.

    Baca juga: Liam Rosenior Ungkap Alasan soal Performa Kurang Maksimal Chelsea

    Dorgu mencetak gol penting melawan Manchester City dan kembali mencatatkan namanya di papan skor saat menghadapi Arsenal.

    Tendangan keras Dorgu di babak kedua, persisnya menit ke-50, usai kolaborasi apik dengan Bruno Fernandes, meluncur ke sudut atas gawang untuk membawa United unggul 2-1 di Emirates Stadium.


    Komentar
    Additional JS