0
News
    Home Berita Bulu Tangkis Bulu Tangkis indonesia Featured Indonesia Masters Moh Reza Pahlevi Isfahani Sabar Karyaman Gutama Spesial

    Indonesia Masters 2026 - Sabar/Reza Disingkirkan Junior karena 'Goyang' - Semua Halaman - Bolasport

    4 min read

     

    Indonesia Masters 2026 - Sabar/Reza Disingkirkan Junior karena 'Goyang' - Semua Halaman - Bolasport.com

    Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

    Minggu, 25 Januari 2026 | 00:14 WIB


    Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, pada babak semifinal Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1/2026). (PBSI)

    BOLASPORT.COM - Sabar Karyaman Gutama/Mohamad Reza Pahlevi Isfahani mengungkapkan penyebab kekalahan dari Raymond Indra/Nikolaus Joaquin dalam Indonesia Masters 2026.

    Hasil negatif dipetik Sabar Karyaman Gutama/Mohamad Reza Pahlevi Isfahani saat jumpa Raymond Indra/Nikolaus Joaquin pada laga semifinal ganda putra di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1/2026).

    Mereka dibekuk juniornya lewat dua gim langsung.

    Sabar/Reza menyerah dengan skor 19-21 dan 14-21 dalam tempo 36 menit.

    Pada awal gim pertama, Sabar/Reza sempat memimpin 12-9.

    Namun, peringkat ketujuh BWF itu lengah sehingga disamakan di kedudukan 15-15.

    Baca Juga: Hasil Semifinal Indonesia Masters 2026 - Amukan Raymond/Joaquin Antar ke Final, Hanya Jeda 1 Turnamen untuk Revans dari Sabar/Reza

    Setelahnya, Sabar/Reza tak pernah memimpin perolehan skor dan menyerah dalam gim pembuka.

    Mereka kembali menunjukkan perlawanan pada gim kedua, namun tak dapat menghindari kekalahan.

    Diakui Reza, dirinya dan Sabar beberapa kali 'goyang' atau lengah.

    Kesalahan tersebut dapat dimanfaatkan Raymond/Nikolaus untuk menekan Sabar/Reza.

    "Kami sempat unggul jauh dan pada pertengahan dan akhir laga agak sedikit goyang," ucap Reza.

    "Mereka jadi agak sedikit percaya diri."

    "Gim kedua pun mereka mau mukul apa saja sudah pede, jadi kami di set kedua mau membalikan keadaan agak susah," tutur dia.

    Sebelum Indonesia Masters 2026, dua ganda putra Indonesia sempat bertemu dalam Malaysia Open 2026.

    Baca Juga: Indonesia Masters 2026 - Sabar/Reza Ikut Tampar Herry IP usai Kecewa Unggulan Malaysia Mengenaskan di Istora

    Pertarungan berujung kemenangan bagi Sabar/Reza dengan kedudukan 21-18 dan 21-9.

    Sabar mengakui bahwa juniornya lebih unggul kali ini.

    "Hari ini mereka bermain lebih percaya diri dari di Malaysia kemarin," ujarnya.

    "Mereka lebih rapih mainnya hari ini dan serangan serta pertahanannya pun jauh lebih bagus dari kami ketemu kemarin di Malaysia," pungkas Sabar.

    Tuan rumah menyisakan Raymomd/Nikolaus di sektor ganda putra Indonesia Masters 2026.

    Mereka akan menghadapi Goh Sze Fei/Nur Izzuddin asal Malaysia dalam laga final.

    Laga puncak akan diselenggarakan pada Minggu (25/1/2026).

    Komentar
    Additional JS