0
News
    Home Bagas Maulana Berita Bulu Tangkis Bulu Tangkis indonesia Featured Leo Rolly Carnando Spesial Thailand Masters

    Hasil Thailand Masters 2026 - 2 Final di Tangan Indonesia, Leo/Bagas Tanpa Ampun Gebuk Ganda Putra Malaysia - Semua Halaman - Bolasport

    4 min read

     

    Hasil Thailand Masters 2026 - 2 Final di Tangan Indonesia, Leo/Bagas Tanpa Ampun Gebuk Ganda Putra Malaysia - Semua Halaman - Bolasport.com

    Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

    Jumat, 30 Januari 2026 | 16:01 WIB



    Ganda puta Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, pada babak perempat final Thailand Masters 2026 di Nimibutr Stadium, Bangkok, Jumat (30/1/2026) (BADMINTON INDONESIA)

    BOLASPORT.COM - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana memastikan ganda putra Indonesia memiliki satu wakil di babak final Thailand Masters 2026.

    Leo/Bagas tidak melewatkan kesempatan untuk melaju ke babak semifinal dalam laga menghadapi wakil Malaysia, Chia Weijie/Lwi Sheng Hao

    Mereka menang dengan skor 21-11, 21-16 dalam laga di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (30/1/2026).

    Jalannya Pertandingan

    Leo/Bagas memulai laga dengan cukup baik setelah memimpin duluan dengan skor 2-0.

    Mereka terus tampil menyerang sehingga sangat mendominasi pertandingan sampai memimpin delapan angka pada interval.

    Selepas jeda, keunggulan berhasil diperbesar oleh ganda putra Indonesia itu menjadi 11 angka pada skor 16-5.

    Pasangan Malaysia kemudian mampu memaksa Leo/Bagas beradu reli. Pukulan dropshot dari lawan berhasil menambah poin untuk memperkecil ketertinggalan mereka pada 8-17.

    Baca Juga: Hasil Thailand Masters 2026 - Unggulan Teratas Dibikin Merana, Tiwi/Fadia Buka Pintu All Indonesian Final

    Namun, smes keras yang dilepaskan Bagas membuat pasangan Indonesia kembali memimpin 10 poin.

    Game point akhirnya didapat pada skor 20-11, gim pertama segera dituntaskan oleh Leo dengan smes menyilang.

    Leo/Bagas berambisi untuk lolos ke semifinal, pencapaian yang sudah lama mereka raih sejak terakhir kali pada Kejuaraan Asia 2025, bulan April tahun lalu.

     Gim kedua, Leo/Bagas kembali melesat sampai memimpin dengan skor 17-10.

    Pasangan Malaysia sama sekali tidak mendapatkan kesempatan untuk mengembangkan permainan mereka.

    Leo/Bagas dengan cepat mencatatkan match point dengan keunggulan enam angka.

    Kesalahan servis dari Leo yang terlalu tinggi masih menunda kemenangan.

    Lagi, serangan bertubi-tubi ganda Malaysia kembali menghasilkan dua poin beruntun.

    Smes keras Bagas mengakhiri reli panjang yang terjadi di penghujung laga.

    Di semifinal, Leo/Bagas akan menghadapi ganda putra Indonesia lainnya, Muhammad Rian Ardianto/Rahmat Hidayat.

    Indonesia sebelumnya juga sudah memastikan satu wakil di final pada nomor tunggal putra lewat Moh Zaki Ubaidillah dan Alwi Farhan.

    Baca Juga: Hasil Thailand Masters 2026 - Bungkam Kembar Taiwan, Rian/Rahmat Muluskan Jalur Ganda Putra Indonesia ke Final

    Komentar
    Additional JS