0
News
    Home Berita Bulu Tangkis Bulu Tangkis indonesia Chirag Shetty Fajar Alfian Featured Malaysia Open Muhammad Shohibul Fikri Satwiksairaj Rankireddy Spesial

    Hasil Malaysia Open 2026 - Fajar/Fikri Selangkah Lagi ke Final, Habisi Rankireddy/Shetty Dua Gim Langsung - Semua Halaman - Juara.net

    5 min read

    Hasil Malaysia Open 2026 - Fajar/Fikri Selangkah Lagi ke Final, Habisi Rankireddy/Shetty Dua Gim Langsung - Semua Halaman - Juara.net

    By Fiqri Al Awe, Jumat, 9 Januari 2026 | 18:40 WIB


    Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri berhasil membekuk rival sengit mereka, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty pada perempat final Malaysia Open 2026. (PBSI.ID)

    JUARA.NET - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri Kalahkan unggulan ke-3, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty pada perempat final Malaysia Open 2026.

    Pertandingan sesama unggulan ini digelar, Jumat (9/1/2026) di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

    Kedua pasangan tersebut bisa disebut sebagai saingan yang sengit.

    Bagaimana tidak? Mereka punya rekor pertemuan atau head-to-head sama kuat, 1-1.

    Start menjanjikan diperagakan oleh Fajar/Fikri saat memulai gim pertama.

    Hujan lima angka berturut-turut mereka guyurkan kepada sang rival, 5-0.

    Rankireddy/Shetty terus tertinggal sampai masa interval gim pembuka.

    Poin 11-4 dikunci pasangan Indonesia lewat sabetan Fikri di depan net yang gagal dikembalikan lawan.

    Tertinggal cukup lebar, ganda putra India malah melakukan dua kesalahan beruntun.

    Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2026 - Atasi Tunggal Putra No 1 Jepang, Jonatan Christie ke Semifinal

    Pertama pukulan mereka menyangkut net yang membuat tugas mengejar poin mereka makin berat, 5-12.

    Kemudian, Shetty melakukan pukulan yang terlalu jauh ke belakang, 5-13.

    Bak ingin menebus kesalahannya, Shetty sempat memperagakan reflek kilatnya.

    Pukulan keras Fikri membuat bola mengarah ke arah wajahnya.

    Namun, Shetty berhasil menangkis dengan raket meski poin akhirnya tetap dimenangi Fajar/Fikri, 14-6.

    Dengan jarak poin yang sudah lebar, ganda putra Indonesia akhirnya menangi gim pertama, 21-10.

    Angka kemenangan mereka pastikan lewat momen bola pukulan lob Shetty yang terlalu jauh ke belakang.

    Pada awal gim kedua, pasangan India sempat mencatatkan keunggulan.

    Dua poin berturut-turut yang didapatkan memastikan keunggulan Rankireddy/Shetty, 8-5.

    Baca Juga: Ana/Trias Tegaskan Haus Gelar Juara meski Dipulangkan Unggulan Keenam di Malaysia Open 2026

    Namun, perbedaan koleks angka ini bisa dipangkas oleh Fajar/Fikri.

    Ganda putra Indonesia sempat membalikan kedudukan 10-9 sebelum kembali tertinggal 10-11 pada masa interval gim kedua.

    Setelah rehat interval, Rankireddy/Shetty menjaga momentum keunggulan mereka.

    Bukan kaleng-kaleng, jarak empat angka mereka bentangkan pada kedudukan 13-17.

    Menariknya, Fajar/Fikri bak menggila dengan mampu membuyarkan keunggulan lawannya.

    Pasangan Merah-Putih ini sempat mendapatkan match point lebih dahulu, 20-19.

    Kemenangannya sempat ditahan 20-20, Fajar/Fikri akhirnya mengunci skor 23-21 lewat pukulan tipis yang membuat bola bergulir di net.

    Komentar
    Additional JS