0
News
    Home Berita Darren Fletcher Featured Manchester United Sepak Bola Sepak Bola Internasional Spesial

    Darren Fletcher Jadi Pelatih Interim Manchester United - detim

    2 min read

     

    Darren Fletcher Jadi Pelatih Interim Manchester United

    Bayu Baskoro - detikSepakbola
    Senin, 05 Jan 2026 19:35 WIB
    Darren Fletcher jadi pelatih interim MU. (Foto: Manchester United via Getty Imag/Manchester United)

    Pemecatan Amorim diumumkan MU pada Senin (5/1/2026) sore WIB. Juru taktik asal Portugal itu didepak menyusul hasil imbang tim 1-1 kontra Leeds United.

    Komentar pedas Amorim selepas laga melawan Leeds disinyalir jadi alasan dirinya kena PHK. Dia kecewa karena hanya dianggap sebagai pelatih dan bukan manajer di Old Trafford.

    Baca juga:

    Di bawah Amorim, MU sementara ini berada di urutan keenam klasemen Liga Inggris 2025/2026. Setan merah dibawanya menang 8 kali dan imbang 7 kali dari 20 pertandingan liga.

    Manchester United belum mencari manajer baru pengganti Ruben Amorim. MU menunjuk Darren Fletcher sebagai pelatih interim untuk pertandingan selanjutnya.

    "Darren Fletcher akan mengambil alih tim melawan Burnley pada Rabu," begitu isi pernyataan resmi MU.

    Fletcher merupakan mantan pemain Manchester United pada periode 2002-2015. Pria asal Skotlandia itu memenangkan 9 gelar bergengsi semasa menjadi pemain, termasuk 5 titel Premier League.

    Baca juga:

    Sebelum menjadi pelatih interim, Fletcher menangani tim MU U-18. Putra kembarnya Jack dan Tyle berada di skuad utama dan menjadi pemain cadangan saat menghadapi Leeds United.

    Fletcher adalah pelatih interim kelima klub yang pernah bermain untuk MU di bawah Sir Alex Ferguson. Dia menyusul jejak Ryan Giggs, Ole Gunnar Solskjaer, Michael Carrick, dan Ruud van Nistelrooy.

    Baca juga:
    Komentar
    Additional JS