Skip to main content
728

Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17 | Sindonews

 Sepak bola Indonesia,

Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17 | Halaman Lengkap

logo-apps-sindo

Makin mudah baca berita nasional dan internasional.

Selasa, 13 Mei 2025 - 12:37 WIB

Profil Pendidikan Mierza...

Riwayat pendidikan striker andalan Timnas U-17 Mierza Firjatullah menarik untuk diulas. Foto/Instagram @mierza_09.

JAKARTA 

- Riwayat pendidikan

Mierza Firjatullah 

menarik untuk diulas. Kiprah striker muda andalan

Timnas Indonesia U-17 

ini semakin berkibar seiring performa gemilangnya bersama Timnas Indonesia U-17 di ajang Piala Asia U-17 2025, yang juga menjadi jalur kualifikasi menuju Piala Dunia U-17.

Di balik kepiawaiannya di lapangan, Mierza memiliki rekam jejak pendidikan sepak bola yang kuat dan terstruktur, menjadi bukti keberhasilan sistem pembinaan pemain muda nasional.

Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17

Foto/Instagram @mierza_09

Baca juga: Kekuatan Timnas Indonesia U-17: Dominasi Lulusan Elite Pro Academy Jadi Kunci Awal Gemilang di Piala Asia!


Riwayat Pendidikan Mierza Firjatullah

Mierza memulai langkahnya di dunia sepak bola dengan bergabung ke Asiana Soccer School, sebuah sekolah sepak bola yang dikenal menghasilkan banyak pemain berbakat. Tak hanya mengasah teknik dasar, di sinilah mental dan semangat juangnya mulai terbentuk.

Baca juga: Lebaran di Arab Saudi, Pemain Timnas Indonesia U-17 Minta Doa Agar Tembus Piala Dunia U-17 2025

Pada Juni 2022, ia mendapatkan kesempatan langka menimba ilmu di luar negeri. Selama tiga pekan, Mierza berlatih bersama klub asal Spanyol, CF Technifutbol, sebuah akademi berbasis di Barcelona yang berfokus pada pengembangan bakat muda secara intensif dan profesional.

Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17


Bersinar di EPA Liga 1 U-14

Langkah besar berikutnya datang pada Agustus 2022, saat Mierza resmi bergabung dengan tim muda Dewa United FC.

Baca juga: Momen Haru 2 Penggawa Timnas Indonesia U-17 Jelang Piala Asia U-17 2025: Ibu, Minta Doanya!

Di sinilah namanya mulai dikenal luas. Berkat kemampuan teknis dan naluri mencetak gol yang tinggi, Mierza dinobatkan sebagai Best Player Elite Pro Academy Liga 1 U-14 musim 2022, penghargaan prestisius di ajang pembinaan usia dini Indonesia.

Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17


Bergabung ke Persik Kediri U-18

Sejak 1 September 2024, Mierza resmi berseragam Persik Kediri U-18. Perpindahan ini menjadi langkah penting dalam meniti karier profesional. Bersama tim Macan Putih muda, Mierza terus menunjukkan konsistensi dan menjadi bagian penting dalam tim nasional kelompok umur.


Kunci Kemenangan Garuda Muda

Mierza tidak hanya menjadi bagian dari skuad, namun juga dipercaya sebagai starter dalam laga-laga penting, termasuk saat menghadapi Korea Selatan di Piala Asia U-17 2025.

Profil Pendidikan Mierza Firjatullah, Striker Muda Andalan Timnas U-17

Ia menjadi representasi nyata dari keberhasilan sistem Elite Pro Academy (EPA) Liga 1, yang berhasil mencetak pemain-pemain tangguh untuk masa depan sepak bola Indonesia.


Profil Singkat Mierza Firjatullah

Berikut ini profil singkat Mierza Firjatullah dikutip dari Transfer Market.

Nama lengkap: Mochammad Mierza Firjatullah

Tempat, tanggal lahir: Bandung, 15 Februari 2009

Usia: 16 tahun

Tinggi badan: 1,75 meter

Posisi: Penyerang (Striker – Tengah)

Kaki dominan: Kanan

Klub saat ini: Persik Kediri U-18

Tanggal bergabung: 1 September 2024

Penghargaan: Best Player EPA Liga 1 U-14 2022

Demikian Riwayat Pendidikan pemain Timnas Indonesia U-17 Mierza Firjatullah . Semoga bermanfaat.

(nnz)

Iklan - Scroll untuk melanjutkan

Iklan - Scroll untuk melanjutkan

wa-channel

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com,

Klik Disini 

untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Infografis

Jens Raven Layak Jadi...

Jens Raven Layak Jadi Striker Utama di Timnas Indonesia U-19

Posting Komentar

0 Komentar

728