Sepak Bola Indonesia,Liga Indonesia,
Persib Sudah Juara Liga 1, The Jakmania Sepi Dukung Persija, Kenapa? - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Tidak biasanya pertandingan Persija Jakarta sepi penonton dari The Jakmania.
Lantas apa penyebab yang membuat The Jakmania tidak berminat mendukung langsung Persija?
Seperti diketahui, Liga 1 2024/2025 menyisahkan beberapa pertandingan lagi.
Meski begitu, juara Liga 1 2024/2025 sudah diketahui yakni Persib Bandung.
Adapun Persija masih berada di papan tengah Liga 1 2024/2025.
Selain itu, permainan Persija sudah mulai menurun dan beberapa pertandingan menelan kekalahan.
Poin-poin itu yang membuat pertandingan Persija melawan Bali United pada pekan ke-32 Liga 1 2024/2025 di Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Jakarta Utara, Sabtu (10/5/2025), sepi penonton.
Tercatat, hanya tujuh ribu The Jakmania saja yang datang langsung.
Untung saja Persija berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-0 atas Bali United.
Sepinya pertandingan kemarin malam mengundang komentar dari pelatih Persija, Ricky Nelson.
"Ya memang untuk hari ini (kemarin) penonton tidak cukup banyak," kata Ricky Nelson.
Ricky Nelson menilai menurunnya jumlah penonton Persija karena faktor prestasi.
Sebelum melawan Bali United, Persija menelan dua kekalahan dari Semen Padang dan Borneo FC.
Ricky Nelson menyadari bahwa permainan Persija kurang stabil dalam beberapa pertandingan.
Baca Juga: Jepang Dinilai Tetap Menakutkan meski Turunkan Pelapis di Laga Lawan Australia dan Timnas Indonesia
Persija sempat berada di posisi kedua, namun terus menurun.
Isu tunggakan gaji di Persija juga bisa menjadi penyebabnya.
Namun demikian, Ricky Nelson menilai ini merupakan hal biasa dalam sepak bola.
"Normal di sepak bola seperti ini."
"Kalau sering kalah pasti penontonnya juga menurun," kata Ricky Nelson.
Ricky Nelson tetap bersyukur meskipun hanya tujuh ribu The Jakmania saja yang datang ke JIS.
Ia berharap pada laga kandang terakhir melawan Malut United, The Jakmania bisa memenuhi JIS.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kembali ke Kanjuruhan, Persik Sukses Permalukan Arema FC
Persija dijadwalkan akan menjamu Malut United pada pekan ke-34 Liga 1 2024/2025 di JIS, Sabtu (24/5/2025).
Itu menjadi pertandingan terakhir Persija di Liga 1 2024/2025.
"Jadi kami mau pas laga terakhir melawan Malut United bisa penuh."
"Kami butuh dukungan langsung supaya pemain punya eksta tenaga lebih."
"The Jakmania ini adalah pemain ke-12."
"Jadi kami berharap bisa tutup musim ini dengan indah di JIS melawan Malut United," tutup Ricky Nelson.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar