Walau Jalannya Berliku, Erick Thohir Yakin 100 Persen Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026: Persiapan Kita… - Tvone - Arenanews

Informasi Arena Olahraga

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Walau Jalannya Berliku, Erick Thohir Yakin 100 Persen Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026: Persiapan Kita… - Tvone

Share This
Responsive Ads Here

 Sepak bola Indonesia,

Walau Jalannya Berliku, Erick Thohir Yakin 100 Persen Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026: Persiapan Kita…

Erick Thohir yakin Timnas Indonesia bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026 meski jalannya tidak mudah. Dua laga krusial melawan China dan Jepang jadi penentu.

tvOnenews.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menunjukkan keyakinan kuatnya terhadap peluang Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026.

Meskipun jalan yang harus ditempuh oleh pasukan Garuda masih sangat terjal, Erick menegaskan bahwa semua peluang tetap terbuka.

Timnas Indonesia saat ini berada dalam fase penentuan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Masih menyisakan dua pertandingan krusial, Tim Merah Putih harus menghadapi lawan tangguh yakni Timnas China pada 5 Juni 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dan Timnas Jepang di Suita Football Stadium pada 10 Juni 2025.

Kedua pertandingan ini akan menjadi laga hidup-mati bagi Skuad Garuda.

Jika mampu meraih poin maksimal, Timnas Indonesia memiliki kans besar untuk langsung mengamankan tiket ke Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko sebagai tuan rumah bersama Piala Dunia 2026.

Dalam podcast resmi PSSI bersama Neal Petersen, Erick Thohir bicara blak-blakan soal kesiapan dan peluang tim asuhan Patrick Kluivert.

Timnas Indonesia

Ia mengatakan bahwa target awal PSSI sebenarnya adalah menembus posisi empat besar di Grup C, yang akan membawa Indonesia ke putaran keempat kualifikasi.

Namun seiring dengan performa dan momentum yang dibangun, target itu kini bisa saja melesat menjadi sesuatu yang lebih tinggi.

"Saat ini kita harus optimistis. Ya, posisi nomor dua memang tidak mudah, tapi kamu tidak pernah tahu, ini sepak bola. Jika kita bisa menang melawan China dan Jepang, yang tentu saja tidak mudah, maka peluang itu tetap terbuka," kata Erick Thohir dilansir dari YouTube The Haye Way.

Kemenangan atas China dan Jepang tentu tidak cukup.

Indonesia juga harus berharap Australia yang kini bertengger di posisi runner-up dengan 13 poin, terpeleset di dua laga tersisa.

Hal serupa berlaku juga untuk Arab Saudi yang saat ini berada di posisi ketiga.

Dengan skenario seperti itu, Timnas Indonesia bisa naik ke peringkat dua dan lolos langsung ke Piala Dunia 2026 tanpa melalui babak playoff.

Erick juga menyinggung soal pentingnya regenerasi dan strategi naturalisasi yang kini digencarkan oleh PSSI.

Ia bangga dengan pendekatan baru dalam program naturalisasi, yang tidak hanya sekadar mendatangkan pemain luar, tetapi benar-benar memperkuat kualitas skuad secara menyeluruh.

"Saya bangga soal naturalisasi kita saat ini bukan lagi sekadar naturalisasi. Intinya mendatangkan pemain dari daerah lain, bisa dibilang tidak ada ikatan darah Indonesianya," tambahnya.

Meski begitu, Erick mengingatkan agar tim tidak jemawa menghadapi dua laga pamungkas tersebut.

Kekalahan telak 1-5 dari Australia pada laga sebelumnya menjadi pelajaran penting bahwa segalanya bisa terjadi di sepak bola.

Ekspektasi tinggi bisa berujung kekecewaan jika tidak dibarengi dengan kesiapan mental dan strategi matang.

"Ketika kita percaya diri untuk seri melawan Australia, ya kita dikalahkan 5-1. Tentu saja itu sepak bola," ucap Erick.

China dan Jepang pun bukan lawan enteng. Pada pertemuan pertama, China menang 2-1 atas Indonesia di Qingdao, sementara Jepang mengalahkan Garuda 4-0 di Gelora Bung Karno.

Hasil ini menjadi catatan penting untuk bisa tampil lebih solid dan disiplin di dua laga sisa.

“Saya pikir sepak bola membuat kita semua tidak cukup tidur. Saat menang kita tersenyum, saat kalah kita sedih. Tapi itulah sepak bola. Kita harus terus siap, terutama untuk dua pertandingan terakhir di bulan Juni," kata Erick Thohir.

Dengan waktu yang tersisa kurang dari dua bulan, seluruh elemen PSSI dan tim pelatih sedang menyusun persiapan menyeluruh.

Fokus pada pemulihan fisik, kedalaman skuad, dan strategi menjadi prioritas utama untuk menghadapi dua laga yang bisa menjadi peluang kemenangan bagi Timnas ndonesia. (adk)

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Opsi Arenanews

Siarenanews

Post Bottom Ad

Pages