Sepak Bola Indonesia,
Sedih Sekaligus Bangga, Nova Arianto Minta Maaf Timnas Indonesia Terhenti di 8 Besar Piala Asia U-17 2025: Tim Ini Belum Sempurna dan.
Timnas Indonesia terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 setelah kalah telak 0-6 dari Korea Utara
Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, memberikan respons atas kegagalan timnya di Piala Asia U-17 2025.
Skuad Garuda Asia dibantai enam gol tanpa balas saat menghadapi Korea Utara di babak perempatfinal Piala Asia U-17 2025, Senin 14 April 2025 malam WIB.
Beberapa saat setelah pertandingan, Coach Nova -sapaan akrabnya- memberikan pesan lewat akun media sosial Instagram priadinya.
Mantan bek Persib Bandung itu meminta maaf karena timnya harus terhenti di babak delapan besar.
Namun di sisi lain, Nova Arianto juga mengaku bangga karena anak-anak asuhannya bisa melakukan pencapaian luar biasa dengan merebut tiket ke putaran final Piala Dunia U-17.
"Saya minta maaf akhirnya perjalanan kami di Piala Asia U17 harus terhenti di babak 8 besar," tulis Nova Arianto pada unggahan di media sosial Instagram pribadinya.
"Pertama tama saya sampaikan terima kasih sebesar besarnya atas kerja keras semua pemain yang sudah berjuang untuk memberikan yang terbaik , banyak pengorbanan dilakukan pemain tetapi semua terbayarkan dengan kami lolos Piala Dunia U17."
"Termasuk semua staff pelatih dan official yg bekerja sangat keras dalam menyiapkan agar pemain bisa maksimal di setiap pertandingan , pastinya semua punya peran masing”dalam kesuksesan tim ini meraih mimipi kami ke Piala Dunia U17."
"Tak lupa kepada PSSI & bapak @erickthohir beserta jajarannya termasuk pemerintah atas semua dukungan dan support yang diberikan kepada kami selama ini karena pastinya kami tidak bisa berjalan sendirian dan kami sangat membutuhkan semua supprt dari semua pihak."
"Untuk semua pendukung Tim Nasional saya mewakili timnas U17 mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungannya karena kami sangat membutuhkan support yang positif dari pecinta sepak bola Indonesia sehingga kami bisa meraih mimpi kami."
https://www.instagram.com/p/DIb9MWRopYt/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA==
"Akhirnya kami bersyukur kami bisa meraih mimpi kami ke Piala Dunia U17 pastiny tim ini belum sempurna dan masih banyak evaluasi yng harus kami perbaiki dan kami masih memiliki waktu 7 bulan untuk mempersiapkan Tim Nas U17 menuju Piala Dunia U17 di bulan November," tukasnya.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-17 baru saja dibantai 6-0 Korea Selatan pada babak perempat final yang berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City Hall, Jeddah, Arab Saudi, Senin (14/4/2025) pukul 21.00 WIB.
Ketimpangan permainan sudah terlihat sejak menit-menit awal.
Korea Utara terlihat lebih percaya diri untuk langsung bermain menyerang.
Alhasil, laga baru masuk menit ketujuh pasukan Oh Thae Song berhasil mencuri gol.
Korea Utara bahkan berhasil melebarkan jarak menjadi 2-0 sebelum menutup babak pertama.
Situasi semakin sulit dialami Timnas Indonesia U-17 di babak kedua.
Mental para pemain yang sudah mulai tertekan sangat terlihat.
Empat gol tambahan pun berhasil disarangkan kubu Korea Utara di babak kedua.
Meski gagal melaju ke semifinal, Skuad Garuda Asia sudah membuat sejarah membanggakan dengan berhasil merebut tiket ke putaran final Piala Dunia U-17.
Sekarang, Zahaby Gholy dan rekan-rekan diminta lebih memantapkan persiapan menghadapi gelaran Piala Dunia yang berlangsung pada November mendatang. (aes)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar