Sepak bola Indonesia, Liga Indonesia,
PT LIB Bantah Belum Bayar Uang Hadiah EPA Liga 1 U-18 Kepada PSM Makassar - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan ini menyampaikan klarifikasi terkait pemberitaan yang beredar mengenai belum dibayarkannya hadiah juara kompetisi Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-18 2024/25 kepada tim PSM Makassar.
Direktur Utama LIB, Ferry Paulus, menegaskan bahwa LIB telah menunaikan kewajibannya dan melunasi pembayaran hadiah juara EPA Liga 1 U-18 kepada PSM Makassar.
Ferry Paulus tidak menyebutkan kapan LIB membayar uang hadiah tersebut.
"Sesuai dengan ketentuan yang ada, kami sudah melunasi pembayaran hadiah untuk semua klub, termasuk hadiah EPA U-18 untuk PSM Makassar."
"Kalau pun masih ada masalah pada hadiah juara PSM U-18, sepertinya itu ada pada internal mereka," ungkap Ferry Paulus.
LIB menyatakan berdasarkan catatan dan sistem keuangan, proses pembayaran hadiah senilai Rp250.000.000,- (dua ratus lima puluh juta rupiah) telah berhasil ditransferkan kepada pihak PSM Makassar.
Lebih lanjut, LIB mendorong pihak PSM Makassar untuk segera melakukan klarifikasi internal dan menyelesaikan permasalahan tersebut.
LIB tidak ingin kasus ini menimbulkan kesalahpahaman yang berkepanjangan di masyarakat.
LIB selalu berkomitmen untuk menjalankan kompetisi secara profesional dan transparan, termasuk dalam hal pemenuhan hak-hak klub peserta.
LIB berharap klarifikasi ini dapat meluruskan informasi yang tidak tepat dan mengembalikan kepercayaan publik terhadap integritas pengelolaan kompetisi sepak bola di Indonesia.
Sebelumnya Pelatih PSM Makassar U-18, Muhammad Irfan Rahman, mengaku belum menerima hadiah juara Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-18 2024/2025.
Padahal kompetisi telah berakhir pada Februari 2025 lalu.
PSM Makassar U-18 dipastikan keluar sebagai juara EPA Liga 1 U-18 setelah mengalahkan Persija Jakarta U-18.
PSM Makassar U-18 berhasil meraih kemenangan lewat adu penalti 4-2 seusai imbang 1-1 dalam waktu normal, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu, 22 Februari 2025 lalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar