Sepak Bola Indonesia,
Nova Arianto Duga Timnas Indonesia U-17 Sedikit Terdistraksi Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 ketika Kalah 0-6 dari Korea Utara - Indonesia Bola
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, menduga para pemainnya masih larut dalam euforia keberhasilan lolos ke Piala Dunia U-17 2025 ketika bermain melawan Timnas Korea Utara U-17.
Diperbarui 15 Apr 2025, 14:45 WIBPemain Timnas Indonesia U-17, Muhamad Al Gazani menggiring bola melewati pemain Korea Utara, Pak Kwang Song dalam laga perempat final Piala Asia U-17 2025 di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Senin (14/4/2025) malam WIB. (Dok. PSSI)
Bola.com, Jeddah - Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, menduga para pemainnya terlena ketika melawan Timnas Korea Utara U-17 karena sudah berhasil lolos ke Piala Dunia U-17 2025.
Tim berjulukan Garuda Asia itu tersingkir dari Piala Asia U-17 2025 buntut takluk 0-6 dari Korea Utara U-17 dalam babak perempat final di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, pada Senin (14/4/2025) malam WIB.
"Saya juga bersyukur mendapatkan kesempatan untuk menghadapi tim sekelas Korea Utara U-17," ujar Nova dinukil dari laman AFC.
"Kami memang mengharapkan hasil yang positif, namun dalam sepak bola, segala sesuatu bisa terjadi," jelas arsitek berusia 45 tahun tersebut.
Dominan di Penyisihan Grup
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5187156/original/019898900_1744682219-Media4.jpg)
Sejak pertandingan kedua Grup C Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia U-17 telah memastikan menyegel satu tempat di putaran final Piala Dunia U-17 2025.
Tim berjulukan Garuda Asia itu pun melaju ke delapan besar Piala Asia U-17 2025 sebagai juara Grup C setelah menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan
Sedangkan Korea Utara U-17, melangkah ke perempat final Piala Asia U-17 2025 dengan status runner-up Grup D lewat raihan satu kemenangan dan dua kali imbang.
Piala Dunia U-17 2025
"Mungkin para pemain sedikit terdistraksi dengan keberhasilan kami lolos ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar," ungkap Nova.
"Namun, kami mendapatkan banyak pelajaran dan berkembang dengan mengikuti turnamen di level setinggi ini," tuturnya.
Timnas Indonesia U-17 akan berkancah di Piala Dunia U-17 2025 Qatar pada 3-27 November 2025. Kesempatan ini menjadi yang pertama untuk Garuda Muda lolos ke putaran final lewat jalur kualifikasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar