Sepak bola Internasional
Hasil Liga Champions - Kiper Terbaik Dunia Blunder, PSG Lolos sambil Berdarah-darah di Markas Aston Villa - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - PSG berhasil memastikan kelolosan ke semifinal Liga Champions meski takluk dan dibuat deg-degan di kandang Aston Villa.
Sang kampiun Liga Prancis menapaki fase empat besar Liga Champions setelah menyingkirkan Aston Villa dengan berdarah-darah.
Pada leg kedua perempat final di Villa Park, Birmingham, Selasa (15/4/2025), PSG menyerah tipis lewat suguhan partai dramatis.
Sang tamu menjalani laga ini dengan modal kemenangan telak 3-1 pada duel pertama di Paris.
Hasil itu membuat PSG cukup bermain seri atau minimal tidak kalah dengan selisih lebih dua gol.
Misi Achraf Hakimi dkk tampak bakal mulus di awal pertandingan.
Hakimi sudah membuka skor pada menit ke-11 setelah menyambar bola muntah hasil crossing Bradley Barcola dari sisi kiri.
Kiper Villa, Emiliano Martinez, melakukan blunder karena halauannya tidak sempurna.
Peraih gelar Kiper Terbaik Dunia dua tahun beruntun itu memunculkan kemelut berbahaya dan dihukum Hakimi.
Paris unggul 1-0 dan menambah agregat jadi 4-1.
Menjelang setengah jam, PSG menambah keunggulan dengan mencetak gol kedua.
Kali ini melalui serangan kilat 3 lawan 2 di pertahanan Villa, Les Parisiens menyudahi manuver dengan asis Ousmane Dembele kepada Nuno Mendes.
Tembakan Mendes melesat ke tiang dan masuk ke jala Martinez.
PSG pun semakin jauh memimpin agregat 5-1.
Momen ini justru tak membuat Aston Villa terpuruk.
Tuan rumah memperkecil jarak melalui gol Youri Tielemans setelah tembakannya memantul masuk karena mengenai dada William Pacho.
Skor 2-1 untuk PSG menutup babak pertama.
Paruh kedua pertandingan jadi momen The Villans menggila.
Pasukan Unai Emery restart dengan menyamakan skor 2-2 melalui gol fantastis kapten John McGinn.
Ia melepaskan tembakan jitu dari jarak jauh di antara kerumunan pemain musuh.
Bola bersarang ke pojok atas dan cuma bikin Gianluigi Donnarumma menoleh ke belakang tanpa reaksi.
Villa cuma butuh dua menit untuk membalikkan kedudukan.
Gol tembakan rendah Ezri Konsa membuat skor 3-2 untuk keunggulan tuan rumah.
Sang bek memanfaatkan operan Marcus Rashford, yang mengacak-acak sisi kiri pertahanan PSG.
Game on! Agregat kedua tim tinggal terpaut tipis 5-4 untuk Paris.
Villa nyaris menyamakan agregat ketika Donnarumma dipaksa terbang menepis bola sundulan Tielemans.
Hingga pengujung laga, Villa berusaha keras secara lapar untuk menambah gol dan menyamakan agregat dengan sederet peluang berbahaya.
Namun, upaya mereka cukup sampai di sini karena PSG yang menyegel tiket semifinal sambil dibikin deg-degan sampai akhir.
Dengan agregat 5-4, Les Parisiens melaju ke babak selanjutnya untuk bertemu pemenang laga Real Madrid vs Arsenal.
Hasil pertandingan
Aston Villa 3-2 PSG (Youri Tielemans 34', John McGinn 55', Ezri Konsa 57'; Achraf Hakimi 11', Nuno Mendes 28') - agregat 4-5
Susunan pemain
Villa (4-2-3-1): 23-Emiliano Martinez; 2-Matty Cash, 4-Ezri Konsa, 14-Pau Torres, 12-Lucas Digne (Ian Maatsen 76'); 24-Amadou Onana (Jacob Ramsey 67'), 44-Boubacar Kamara; 8-John McGinn (Marco Asensio 66'), 8-Youri Tielemans (Ross Barkley 88'), 27-Morgan Rogers; 9-Marcus Rashford (Ollie Watkins 76').
Pelatih: Unai Emery
Paris (4-3-3): 1-Gianluigi Donnarumma; 2-Achraf Hakimi, 51-William Pacho, 5-Marquinhos, 25-Nuno Mendes; 87-Joao Neves, 18-Vitinha, 8-Fabian Ruiz; 29-Bradley Barcola (Desire Doue 61'), 10-Ousmane Dembele, 7-Khvicha Kvaratskhelia.
Pelatih: Luis Enrique
Tidak ada komentar:
Posting Komentar