Sepak bola Indonesia,
Timnas Indonesia Minifootball Hajar Pakistan 7-2 di Piala Asia 2025 - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia Minifootball baru saja melakoni laga perdana di ajang Asian Minifootball Nations Cup 2025 Rabu, (5/3/2025) dini hari tadi.
Hasilnya pemain Bank DKI, Aprianto sukses mencetak brace dilaga pembuka babak fase grup.
Pemain Timnas Indonesia asal tim Bank DKI Aprianto berhasil mencuri perhatian setelah membawa timnas Indonesia menghajar Pakistan 7-2 dilaga pembuka Grup A.
Pada laga ini skuad asuhan Vennard Hutabarat atau akrab disapa (Veve) harus tertinggal lebih dulu lewat gol pemain Pakistan diawal babak pertama.
Setelah tertinggal dari lawannya membuat para pemain Indonesia seperti tersengat untuk membalas gol.
Tak berselang lama dari gol pemain Pakistan, gol penyama kedudukan lahir dari winger lincah timnas Indonesia Abdur Rohim.
Setelah gol penyama kedudukan ini, timnas Indonesia membuat kran golnya dan tampil mendominasi sepanjang babak.
Tampil dengan mengenakan nomor sakral alias 10, Aprianto mencetak gol kedua lewat tendangan terukur yang tidak bisa dibendung kiper Pakistan.
Timnas Merah Putih akhirnya menutup paruh pertama dengan skor 4-1.
Setelah keluar dari kamar ganti permainan timnas Indonesia terus menunjukan dominasinya.
Hasilnya timnas Indonesia berhasil mecetak 3 gol dari dibabak kedua dan dibalas satu gol oleh Pakistan.
Aprianto menambah satu gol di babak kedua lewat kerjasama yang mulus dengan rekannya.
Pesta gol kemenangan Indonesia akhirnya ditutup oleh sang pencetak gol pertama Abdur Rohim.
Timnas Indonesia menang 7-2 atas Pakistan.
Baca Juga: Bahrain Umumkan Skuad untuk Lawan Timnas Indonesia, Bawa Anak 16 Tahun dan Momok Skuad Garuda
“Kemenangan pada pertandingan dini hari tadi membuktikan bahwa persiapan timnas minifootball Indonesia telah cukup baik."
"Pertandingan selanjutnya melawan UAE, tentunya coach Vennard telah menciptakan strategi yang tepat agar Indonesia memperoleh hasil yang unggul.” ungkap Eric Tuapattinaya, Ketua Umum Federasi Sepakbola Mini Indonesia (FSMI).
Dalam ajang Piala Asia Minifootball 2025 ini timnas Indonesia diperkuat oleh 13 pemain yang dipilih berdasarkan kualitas dan seleksi yang ketat.
Sementara itu tim Bank DKI Jakarta menyumbangkan 2 pemainnya ke Tim Nasional Minifootball Indonesia, dua pemain tersebut yaitu Aprianto dan penjaga gawang Yusup.
Dengan hasil kemenangan ini membuat Timnas Indonesia Minifootball untuk sementara berada di posisi kedua klasemen Grup A.
Baca Juga: Feyenoord Vs Inter Milan - Van Persie Kagumi Pertahanan Kokoh I Nerazzurri
Indonesia berada dibawah tuan rumah Uni Arab Emirates (UAE) yang menang 7-0 tanpa balas.
Komentar