Sepak bola Indonesia,
Shin Tae-yong Trending Topic Setelah Timnas Indonesia Kalah 1-5 dari Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 : Okezone Bola
SHIN Tae-yong trending topic setelah Timnas Indonesia kalah 1-5 dari Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Netizen Tanah Air tampak merindukan sosok Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Pasalnya, di tangan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia bisa terhindar kekalahan dari Australia pada pertemuan sebelumnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Tetapi, kondisi berbeda terlihat di bawah pelatih baru Timnas Indonesia, Patrick Kluivert.
1. Timnas Indonesia Kalah Telak
Ya, Timnas Indonesia baru saja mendapat kekalahan telak dari Australia dalam laga ketujuh Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Main di Sydney Football Stadium, Australia, Kamis (20/3/2025) sore WIB, skuad Garuda kalah telak 1-5.
Lima gol Australia dicetak oleh Martin Boyle (18’ P), Nichan Velupillay (20’), Jackson Irivine (34’ dan 90’), dan Lewis Miller (61’). Sementara itu, Timnas Indonesia hanya bisa balas satu gol via aksi Ole Romeny (78’).
Sebenarnya, skuad Garuda punya peluang besar untuk buka keunggulan lebih dahulu karena dapat hadiah penalti usai Rafael Stuick dilanggar keras. Tetapi, Kevin Diks yang maju sebagai eksekutor gagal cetak gol. Bola tendangannya membentur mistar gawang.
2. Bikin Posisi Merosot di Klasemen
Kekalahan telak ini bikin posisi Timnas Indonesia langsung merosot di klasemen sementara Grup C. Mereka kini terjun ke posisi lima dengan perolehan 6 poin.
Padahal sebelum laga, Timnas Indonesia menempati urutan ketiga di klasemen. Mereka hanya berjarak 1 angka dengan Australia yang mengisi posisi kedua. Dengan begitu, kans lolos ke Piala Dunia 2026 terbuka lebar bagi skuad Garuda.
bola Kamis 20 Maret 2025 19:16 WIB
3. Netizen Soroti Shin Tae-yong
Usai laga Timnas Indonesia vs Australia rampung, nama Shin Tae-yong pun langsung trending topic. Dia jadi sorotan netizen Tanah Air yang tampak merindukan sosoknya.
Pasalnya, di bawah asuhan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia bisa tahan imbang Australia dalam pertemuan pertama di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 10 September 2024.
Netizen pun tampak menyayangkan keputusan PSSI yang memecat Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia di awal Januari 2025. Perannya digantikan oleh Patrick Kluivert saat ini.
“Siapa suruh ganti pelatih? Shin Tae-yong udah bagus malah diganti, jadi mulai dari awal lagai,” tulis akun @ccdd**
“Diperbaiki oleh Shin Tae-yong dan dirusak oleh Erick Thohir dan Kluivert,” tulis akun @bay**
“Shin Tae-yong tetap di hati rakyat Indonesia,” tulis akun @ton**
“Aku rindu Shin Tae-yong,” timpal netizen lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar