Neymar Comeback ke Timnas Brasil setelah 1,5 Tahun, GOAT Antony Harus Sabar Dulu - Semua Halaman - Bolasport - Arenanews

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Neymar Comeback ke Timnas Brasil setelah 1,5 Tahun, GOAT Antony Harus Sabar Dulu - Semua Halaman - Bolasport

Share This

 Sepak bola Internasional 

Neymar Comeback ke Timnas Brasil setelah 1,5 Tahun, GOAT Antony Harus Sabar Dulu - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Neymar Junior akhirnya comeback ke Timnas Brasil setelah absen selama 1,5 tahun, sementara GOAT Antony harus bersabar dulu.

Timnas Brasil akhirnya mengumumkan daftar skuad yang akan mereka bawa untuk melakoni ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL.

Sebanyak 23 pemain sudah dipilih oleh Dorival Junior untuk mengisi pos-pos di dalam skuad asuhannya.

Menariknya, ada satu nama yang mencuri perhatian publik, yaitu Neymar Junior.

Neymar akhirnya kembali ke skuad Timnas Brasil setelah sempat absen selama 1,5 tahun.

Pada 17 Oktober 2023 dalam laga melawan Uruguay, Neymar mengalami cedera ACL sehingga dia tidak pernah masuk skuad Brasil lagi sampai sekarang.

Eks bintang Barcelona dan PSG ini bahkan sampai dicoret dari skuad klub Liga Arab Saudi, Al Hilal.

Baca Juga: Ditanya soal Rumor Kepulangan Neymar ke Barcelona, Begini Jawaban Hansi Flick

Neymar sekarang sudah bermain lagi di klub.

Keluar dari Al Hilal, dia pindah ke klub pertamanya di Brasil, Santos.

Dia bahkan sudah mencetak 3 gol dan 3 assist hanya dalam 7 penampilan di Kejuaraan Paulista.

Performa apik itu rupanya membuat Dorival Junior kembali melirik Neymar untuk membantu jalan Timnas Brasil menuju Piala Dunia 2026.

Neymar dimasukkan ke dalam daftar gelandang Canarinho bersama dengan Andre Bruno Guimaraes, Gerson, Joelinton, dan Matheus Cunha.

Namun, ada satu nama yang sempat bermain apik tahun ini, tetapi tidak dipanggil, yaitu Antony.

Antony dipinjamkan Manchester United ke Real Betis pada bursa transfer musim dingin Januari 2025 kemarin.

Antony merayakan gol untuk Real Betis ke gawang Gent pada leg 1 babak play-off UEFA Conference League di KAA Gent Arena, Kamis (13/2/2025).Antony merayakan gol untuk Real Betis ke gawang Gent pada leg 1 babak play-off UEFA Conference League di KAA Gent Arena, Kamis (13/2/2025). (UEFA.COM)

Baca Juga: Klub Divisi 4 Liga Brasil Siap Rekrut Cristiano Ronaldo untuk Tandingi Neymar

Sejak saat itu, ia bermain cukup apik dengan mencatatkan 3 gol dan 2 assist dalam 7 pertandingan di berbagai ajang.

Namun, statistik itu rupanya tidak cukup untuk membuat pemain yang dipanggil para penggemar di Indonesia sebagai GOAT tersebut dimasukkan ke dalam skuad Timnas Brasil.

Dorival Junior lebih memilih untuk memasukkan Estevao Willian, Joao Pedro, Raphinha, Rodrygo Goes, Savinho, dan Vinicius Junior untuk mengisi lini depan.

Antony mau tidak mau harus bersabar dan terus tampil konsisten bersama Real Betis.

Jika berhasil memberikan yang terbaik selama di Real Betis, maka bukan tidak mungkin Antony akan dipanggil ke timnas.

Adapun di lini belakang, ada 8 nama yang dipanggil, yaitu Vanderson, Wesley, Arana, Gabriel Magalhaes, Danilo, Leo Ortiz, Marquinhos, dan Murillo.

Di posisi penjaga gawang, masih ada nama-nama lama, seperti Alisson Becker dan Ederson.

Baca Juga: Soal Kepulangan Neymar, Eks Agen Sebut Semuanya Tergantung Barcelona

Adapun satu kiper lainnya adalah rekan setim Cristiano Ronaldo di Al Nassr, yaitu Bento.

Brasil nantinya akan melakoni 2 pertandingan di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL.

Pertandingan pertama adalah melawan Kolombia pada 20 Maret dan selanjutnya melawan Argentina pada 25 Maret.

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages