Media Korea Singgung Keputusan Megawati Hangestri Tak Ikut Draft Kuota Asia Liga Voli Korea 2025-2026 - TvOnenews

 

Media Korea Singgung Keputusan Megawati Hangestri Tak Ikut Draft Kuota Asia Liga Voli Korea 2025-2026

Media Korea singgung Keputusan Megawati Hangestri Tak Ikut Draft Kuota Asia

Berbeda dari musim sebelumnya, Megawati Hangestri tak ada dalam daftar draft kuota Asia dengan hanya ada nama Yolla Yuliana sebagai wakil Indonesia.

Kamis, 6 Maret 2025 - 14:55 WIB

Jakarta, tvOnenews.com Media Korea Selatan, Incheon Ilbo menyinggung keputusan Megawati Hangestri tak ikut draft kuota Asia Liga Voli Korea 2025-2026. 

Berbeda dari musim sebelumnya, Megawati Hangestri tak ada dalam daftar draft kuota Asia dengan hanya ada nama Yolla Yuliana sebagai wakil Indonesia. 

Selamaa 143 pemain dari Asia, yang terdiri dari 100 pemain dari 19 negara dari divisi putra dan 43 pemain dari 10 negara divisi putri mendaftar draft kuota Asia. 

Dari daftar tersebut, khususnya divisi putri, terdapat beberapa nama yang sudah tak asing di Liga Voli Korea. 

Sebut saja Reina Tokoku dari Jepang yang pernah memperkuat Pink Spiders dan Stephanie Weiler yang sempat memperkuat GS Caltex dan mundur karena cedera. 

"Muncul wajah baru seperti Haruyo Shimamura middle blocker tengah terbaik di Kejuaraan Dunia Antarklub 2024, Emma Burton sebagai topskorer Timnas Australia 2022 dan Yolla Yuliana, pemilik MVP Proliga lima kali hingga setter Timnas Iran Negin Shirtari," tulis laporan Incheon Ilbo, Kamis (6/3/2025). 

Dari daftar nama tersebut, tidak ada pemain yang saat ini membela klub di Liga Voli Korea, termasuk nama Megawati Hangestri. 

Incheon Ilbo pun mempertanyakan ketidakhadiran Megawati Hangestri dan Wipawee Srithong yang bisa saja membela Red Sparks dan Hyundai E&C Hillstate tiga musim beruntun. 

"Keduanya berhasil memperpanjang kontraknya setelah penampilan apik di musim lalu dan tampil apik di musim ini," tulis laporan tersebut. 

"Perhatian difokuskan aapakah Megawati Hangestri dan Wipaawee Srithong akan melanjutkan karir mereka di musim depan," lanjut laporan tersebut. 

Draft kuota Asia ini tidak hanya dimanfaatkan untuk klub ketika memilih pemain saja. 

Dari daftar 43 pemain putri tersebut masih berkesempatan tampil di Liga Voli Korea musim depan jika tidak dipilih oleh tujuh klub. 

Hal ini karena regulasi KOVO dimana klub hanya boleh mengganti pemain asing kuota Asia dari daftar draft kuota Asia yang sudah ada. 

Pemilihan pemain pun akan dilakukan pada 11 April 2025 mendatang secara daring. 

Pemain yang terpilih pun akan bergabung dengan klub per tanggal 1 Juli 2025 mendatang. (hfp)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kenapa Shalat Tarawih Hanya Ada di Bulan Ramadhan? Ini Penjelasannya

Kenapa Shalat Tarawih Hanya Ada di Bulan Ramadhan? Ini Penjelasannya

  • News

  • 6/03/2025 - 17:24

Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah dan keutamaan. Salah satu ibadah yang hanya ditemukan di bulan suci ini adalah shalat tarawih. Inilah asal-usul, keutamaan, dan hikmah dari shalat tarawih, serta mengapa ibadah ini hanya dilakukan selama bulan Ramadhan.

Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks Dapat Masalah Jelang Hadapi Chelsea, FC Copenhagen Tiba-Tiba Lakukan Ini

Pemain Timnas Indonesia Kevin Diks Dapat Masalah Jelang Hadapi Chelsea, FC Copenhagen Tiba-Tiba Lakukan Ini

Pemain Timnas Indonesia, Kevin Diks, dapat masalah menjelang laga kontra Chelsea, karena FC Copenhagen terpaksa mencoret satu rekan setimnya.

Kabar Terbaru Bu Salsa Segera Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Viralnya Video Syur Tanpa Busana, Netizen Bereaksi...

Kabar Terbaru Bu Salsa Segera Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Viralnya Video Syur Tanpa Busana, Netizen Bereaksi...

Kabar terbaru Salsabila Rahma alias Bu Salsa oknum guru SD pemeran video syur berdurasi 5 menit di Jember, Jawa Timur. Usai resmi menikah kini Bu Salsa malah...

Menpan RB Pastikan Pengangkatan CASN 2024 Ditunda, Berikut Jadwal Terbarunya

Menpan RB Pastikan Pengangkatan CASN 2024 Ditunda, Berikut Jadwal Terbarunya

Simak jadwal terbaru pengangkatan CASN 2024. Tanggal pengangkatan CPNS dan PPPK berbeda.

Walau Rekam Jejak Pelatih Australia Lebih Tokcer Ketimbang Patrick Kluivert, Namun Pelatih Anyar Timnas Indonesia Itu Punya Kelebihan Ini

Walau Rekam Jejak Pelatih Australia Lebih Tokcer Ketimbang Patrick Kluivert, Namun Pelatih Anyar Timnas Indonesia Itu Punya Kelebihan Ini

Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Australia semakin dekat. Skuad asuhan Patrick Kluivert dan Tony Popovic akan bertanding pada Kamis (20/3/2025) di -

GP Australia Kembali jadi Pembuka, F1 2025 Bakal Menyajikan 24 Grand Prix Sepanjang Tahun, Ini Jadwal Lengkapnya!

GP Australia Kembali jadi Pembuka, F1 2025 Bakal Menyajikan 24 Grand Prix Sepanjang Tahun, Ini Jadwal Lengkapnya!

Formula 1 atau F1 2025 tingal menghitung hari untuk menggelar balapan pertama mereka musim ini yang akan berlangsung di di Albert Park Grand Prix Circuit, Melbourne.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita