Sepak Bola Internasional, Liga Champions
Link Live Streaming Real Madrid vs Atletico Madrid: Tonton Laga Sengit di Liga Champions

PIKIRAN RAKYAT - Pertarungan babak 16 besar Liga Champions 2024/25 dimulai dengan duel sesama wakil Liga Spanyol, Real Madrid dan Atletico Madrid pada 5 Maret 2025 pukul 3.00 WIB di Santiago Bernabeu.
Duel Real Madrid vs Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2024/2025 disiarkan melalui layanan streaming dan link akan tersedia di akhir tulisan.
Untuk diketahui, babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid vs Atletico Madrid diadakan selama dua leg. Leg pertama dimulai pada 5 Maret dan leg kedua dimulai pada 13 Maret.
Berdasarkan klasemen Liga Spanyol, Atletico Madrid lebih baik dengan berada di posisi kedua dengan 56 poin. Dibandingkan Real Madrid yang ada di tempat ketiga dengan 54 poin.
Kedua tim datang ke pertandingan ini dengan hasil yang berbeda, Atletico Madrid menang atas Athletic Club dan Real Madrid justru kalah atas Real Betis.
Terkait lima pertandingan terakhir kedua tim, Real Madrid lebih unggul dengan empat kemenangan dan sekali kalah. Dibandingkan Atletico dengan tiga kemenangan, sekali imbang dan sekali kalah.
Mengenai lima pertemuan terakhir kedua tim, kedua tim sama kuat dengan raih masing-masing satu kemenangan dan tiga kali imbang, Serta pertemuan terakhir terjadi pada awal Februari 2025 di Liga Spanyol ketika kedua tim bermain imbang.
Susunan Pemain
Real Madrid: Courtois; Valverde, Rudiger, Asencio, Mendy; Tchouameni, Camavinga; Rodrygo, Diaz, Vinicius; Mbappe
Atletico Madrid: Oblak; Molina, Le Normand, Gimenez, Galan; Llorente, De Paul, Barrios, Lino; Griezmann, Alvarez
Bagi kamu yang ingin saksikan laga big match tersebuts secara langsung, kalian bisa klik DI SINI sekarang juga.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar