Sepak bola Internasional, Liga Spanyol
Link Live Streaming Real Betis vs Real Madrid di La Liga Spanyol 2024-2025, Cek di Sini! - Poskota

POSKOTA.CO.ID - Simak tautan live streaming pertandingan Real Betis vs Real Madrid dalam lanjutan La Liga Spanyol 2024-2025 pekan ke-26. Laga ini akan berlangsung di Stadion Benito Villamarin pada Minggu, 2 Maret 2025, pukul 00.30 WIB.
Pertandingan ini menjadi salah satu duel menarik di pekan ke-26 La Liga Spanyol musim ini. Real Betis telah menjalani 25 pertandingan dengan hasil yang cukup positif, mencatat sembilan kemenangan, delapan hasil imbang, dan delapan kekalahan.
Selain itu, mereka berhasil menang 2-1 atas Getafe dalam laga terakhirnya.
Di sisi lain, Real Madrid tampil impresif sepanjang musim. Dari 25 pertandingan, Los Blancos sukses meraih 16 kemenangan, enam hasil imbang, dan hanya menelan tiga kekalahan.
Baca Juga: Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming Real Betis vs Copenhagen, Siap Raih Kemenangan Perdana
Pada pertandingan terakhirnya di La Liga, mereka berhasil mengalahkan Girona dengan skor 2-0, yang membuat mereka tetap kokoh di puncak klasemen sementara.
Saat ini, Real Madrid memimpin klasemen La Liga Spanyol 2024-2025, sementara Real Betis berada di posisi ketujuh dengan 35 poin.
Prediksi Real Betis vs Real Madrid
Laga ini diprediksi akan berlangsung sengit, mengingat kedua tim sama-sama membutuhkan poin penuh.
Real Madrid berambisi mempertahankan posisi puncak, sementara Real Betis memiliki keuntungan bermain di kandang.
Meski demikian, Real Madrid diprediksi memiliki peluang lebih besar untuk meraih kemenangan dalam pertandingan ini.
Jadwal La Liga Spanyol 2024-2025 Pekan 26
Sabtu, 01 Maret 2025
- Valladolid vs Las Palmas – 03.00 WIB
- Girona vs Celta Vigo – 20.00 WIB
- Rayo Vallecano vs Sevilla – 22.15 WIB
Minggu, 02 Maret 2025
- Real Betis vs Real Madrid – 00.30 WIB
- Atletico Madrid vs Athletic Club – 03.00 WIB
- Leganes vs Getafe – 20.00 WIB
- Barcelona vs Real Sociedad – 22.15 WIB
Senin, 03 Maret 2025
- Mallorca vs Alaves – 00.30 WIB
- Osasuna vs Valencia – 03.00 WIB
Selasa, 04 Maret 2025
Villarreal vs Espanyol – 03.00 WIB
Link Live Streaming Real Betis vs Real Madrid
Tonton pertandingan secara langsung melalui tautan berikut: https://www.vidio.com/live/6317-bein-3?schedule_id=4105719
Komentar