Sepak bola Indonesia,
Lawan Indonesia Penting Banget buat Australia, Tekanannya Bukan Main!

-
Australia melihat laga lawan Indonesia amatlah penting. Sebab pertaruhannya adalah tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Memang hasil lawan Indonesia belum serta-merta menentukan nasib Australia. Tapi laga ini berpotensi amat menentukan jalan mereka selanjutnya.
Menempati posisi dua Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Australia mengoleksi tujuh poin. Tim berjuluk Socceroos itu hanya satu poin di depan empat tim: Indonesia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lima tim ini praktis memperebutkan satu tiket lolos langsung, meski masih ada juga dua jatah lanjut ke ronde 4 kualifikasi. Satu tiket langsung ke Piala Dunia 2026 praktis sudah dalam genggaman satu tangan Jepang, yang mengoleksi 16 poin di pucuk klasemen.
Australia niscaya ingin mempertahankan posisi bagaimanapun caranya, setidaknya dimulai dengan meraih angka maksimal kontra Indonesia dan China bulan ini. Gagal mewujudkannya berpotensi membuat mereka menatap dua laga terakhir dalam posisi mengejar.
Alhasil melawan Indonesia di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025) sore WIB, menjadi momen yang amat krusial.
"Ini pertandingan yang masif buat kami, tapi itulah sebabnya kami ingin bermain sepakbola, untuk terlibat di momen-momen seperti ini. Ini kesempatan besar buat kami sebagai tim untuk meninggalkan jejak di fase grup ini dan memastikan kami bisa mencoba merayap lolos dari sana," kata penyerang Australia Adam Taggart di situs Socceroos.
"Dan pada akhirnya, laga apapun di sepakbola, Anda cuma harus berkonsentrasi pada apa yang ada di depan. Dan Anda juga pasti tahu, berkonsentrasi pada hal-hal tepat, yakni sisi taktik, menyiapkan mentalitas yang bagus, dan memastikan kami masuk lapangan dengan hanya membawa mentalitas pemenang," imbuh pemain klub Perth Glory tersebut.
(raw/nds)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar