Kejadian Unik di Latihan Skuad Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport - Arenanews

Informasi Arena Olahraga

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Kejadian Unik di Latihan Skuad Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport

Share This
Responsive Ads Here

 Sepak bola Indonesia,

Kejadian Unik di Latihan Skuad Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport

screenshot_2025-03-24-05-54-11-9-20250324055729

BOLASPORT.COM - Timnas Bahrain menggelar latihan di Lapangan A, Kompleks Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, untuk mempersiapkan diri melawan timnas Indonesia.

Sebagai informasi, timnas Bahrain sudah tiba di Jakarta sejak Jumat (21/3/2025).

Timnas Bahrain sejauh ini tak menemui kendala selama menjalani latihan.

Bahkan pihak Bahrain justru mendapat sambutan hangat dari masyarakat sekitar.

Hal ini terungkap dari postingan akun instagram resmi timnas Bahrain, #bahrainnt.

"Terima kasih Indonesia telah memfasilitasi kedatangan kami," tulis pernyataan Bahrain dalam Instagram resmi timnas mereka @bahrainnt.

"Sambutan hangat oleh orang-orang baik, dan negara yang hebat." Sambungnya.

Kejadian menarik kemudian terjadi pada Minggu (23/3/2025).

Muncul kodok di tengah-tengah latihan skuad Bahrain.

Baca Juga: Segini Poin Ranking FIFA yang Diperoleh Timnas Indonesia Jika Kalahkan Bahrain

Kehadiran kodok tersebut kemudian dipamerkan oleh akun instagram @bahrainnt.

"Lihat siapa yang mengunjungi kami di pelatihan hari ini," tulis @bahrainnt disertai foto kodok yang dimaksud.

Sementara itu, duel antara timnas Indonesia vs Bahrain bakal terlaksana di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa (25/3/2025).

Ini merupakan laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia wajib meraih kemenangan bila ingin menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Pelatih kepala timnas Indonesia Patrick Kluivert (kiri) berjalan bersama para pemain setelah pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia Vs Australia di Stadion Allianz di Sydney pada 20 Maret 2025Pelatih kepala timnas Indonesia Patrick Kluivert (kiri) berjalan bersama para pemain setelah pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia Vs Australia di Stadion Allianz di Sydney pada 20 Maret 2025 (DAVID GRAY/AFP)

Tim asuhan Patrick Kluivert kini menempati posisi keempat Grup C dengan raihan 6 poin dari 7 laga.

Baca Juga: Meski Beda Harga Sampai Rp 148 Miliar, Rizky Ridho Siap Gantikan Mees Hilgers di Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain

Poin tersebut terpaut tiga angka dari Arab Saudi yang berada diposisi ketiga.

Timnas Indonesia terancam turun ke dasar klasemen bila kalah dari Bahrain.

Seperti yang diketahui, Bahrain dan China yang berada diperingkat kelima dan keenam juga memiliki poin enam.

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Pages