Hasil All England Open 2025 - Jawara Denmark Dibikin Tantrum, Rehan/Gloria Sukses Bayar Dendam Kesumat - Semua Halaman - Bolasport - Arenanews

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Hasil All England Open 2025 - Jawara Denmark Dibikin Tantrum, Rehan/Gloria Sukses Bayar Dendam Kesumat - Semua Halaman - Bolasport

Share This

 Bulu Tangkis Indonesia 

Hasil All England Open 2025 - Jawara Denmark Dibikin Tantrum, Rehan/Gloria Sukses Bayar Dendam Kesumat - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil memetik kemenangan babak kedua All England Open 2025. Mereka mengalahkan juara Orleans Masters 2025 dari Denmark.

Performa Rehan/Gloria semakin menjanjikan setelah penampilan brilian pada babak 16 besar All England Open 2025 di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Kamis (13/3/2025).

Menghadapi Jesper Toft/Amalie Magelund, Rehan/Gloria sukses membayar dendam kesumat mereka.

Belum genap seminggu kedua pasangan bertemu di final Orleans Masters 2025 di Prancis yang berakhir runner-up untuk duet PB. Djarum.

Kali ini, di ajang prestisius berlevel BWF World Tour Super 1000, Rehan/Gloria yang juga didampingi Vita Marissa dan Hendra Setiawan, melawan dengan dominan sejak awal laga.

Baca Juga: Hasil All England Open 2025 - Ana/Tiwi Ditenggelamkan Unggulan Jepang dalam 71 Menit, Indonesia Awali Perjuangan dengan Buruk

Rehan/Gloria langsung in begitu gim pertama dimulai.

Serangan mereka mudah menembus pertahanan Toft/Magelund hingga pasangan Denmark benar-benar dibikin mati kutu sampai 9-0.

Pengembalian lawan banyak yang eror, sementara Rehan/Gloria terus mempercepat tempo serangan.

Hanya beberapa kesalahan sendiri hang membuat laju angka pasangan Indonesia tertahan.

Rehan/Gloria yang didampingi pelatih Vita Marissa dan kali ini juga ada Hendra Setiawan, terus mencoba memaksa lawan mengangkat bola.

Baik Toft maupun Magelund terlihat kurang nyaman dengan sengaja Rehan/Gloria.

Khususnya Toft, pemain berusia 26 tahun itu yang paling kelihatan kesal sendiri.

Mode tantrum Toft keluar, dia menendang angin, mengibaskan tangannya dengan gesture kesal setelah semua pengembalian atau serobotan dia gagal.

Rehan/Gloria terus memimpin jauh dan berhasil merebut gim pertama, 21-16.

Pasangan ganda campuran independen itu melanjutkan performa kuat dengan keunggulan jauh 5-2 di gim kedua.

Sikap tantrum Toft kembali terlihat setelah smes bertubi-tubi darinya masih bisa terus dikembalikan Rehan dan Gloria, yang ujungnya malah dikira Toft keluar padahal masih di dalam. 

Dia sempat menyambar shuttlecock dengan raket, sembari memperlihatkan gestur frustrasi. Rehan/Gloria unggul 8-5 hingga 11-9.

Rehan banyak melakukan kesalahan sendiri, yang berakibat membuat wakil Merah Putih tertikung 11-12. Tiga angka melayang dengan cepat 

Meski sempat unggul lagi 17-15 bahkan di ambang kemenangan 20-17, mereka malah tertikung sampai 5 angka dan dipaksa rubber game.

Rehan/Gloria berusaha memperbaiki penampilan dengan lebih sabar dan tidak buru-buru, mereka memimpin 11-6. Kali ini, mereka tidak menyia-nyiakan kesempatan lagi, terus fokus hingga unggul sangat jauh 15-7

Rehan/Gloria bermain lebih taktis di poin krusial dan akhirnya berhasil memastikan kemenangan dengan skor 21-16, 20-22, 21-12.

Baca Juga: Hasil All England Open 2025 - Juara Olimpiade Dipaksa Lakoni Tiga Gim, Petualangan Putri KW Tetap Harus Berakhir

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here