Hasil All England Open 2025 - Comeback dari 3-11, Kim/Seo Dipastikan Tantang Leo/Bagas di Final - Semua Halaman - Bolasport - Arenanews

Post Top Ad

demo-image

Hasil All England Open 2025 - Comeback dari 3-11, Kim/Seo Dipastikan Tantang Leo/Bagas di Final - Semua Halaman - Bolasport

Share This
Responsive Ads Here

 Bulu Tangkis Indonesia,

Hasil All England Open 2025 - Comeback dari 3-11, Kim/Seo Dipastikan Tantang Leo/Bagas di Final - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Ganda putra Korea Selatan, Kim Won-ho/Seo Seung-jae, dipastikan akan menjadi lawan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana pada final All England Open 2025.

Kepastian itu didapatkan setelah Kim/Seo memenangi duel intens dalam babak semifinal di Utilita Arena Birmingham, Inggris, yang berlangsung hingga Minggu (16/3/2025) dini hari waktu Indonesia.

Pasangan Korea Selatan itu meraih kemenangan comeback atas unggulan 6, He Ji Ting/Ren Xiang Yu, setelah sempat digasak dengan ketertinggalan 3-11.

Mereka sempat kalah cepat dari pasangan China sebelum mengubah taktik dengan lebih banyak melakukan variasi servis.

Di laga ini, Kim/Seo juga didampingi Lee Yong-dae, senior mereka sekaligus mantan ganda putra nomor satu dunia.

Baca Juga: Hasil Semifinal All England Open 2025 - Senyum Puas An Se-young Tumbangkan Mantan Ratu Bulu Tangkis Dunia pada Edisi Ke-26

He/Ren membuka laga dengan sangat meyakinkan. Mereka bermain sangat gemilang sejak gim pertama.

Kepercayaan diri, power, dan kecepatan mereka di atas Kim/Seo sepenuhnya.

Adu drive cepat diladeni oleh He/Ren dengan berani.

Yang membuat pasangan China hari ini luar biasa adalah pertahanan mereka yang solid.

Sementara itu, Kim/Seo mengalami kesulitan mencari celah.

Mereka kalah cepat dan kalah power. Saat menyerang, bola masih berbalik hingga mereka berujung melakukan kesalahan sendiri.

Kim banyak melakukan kesalahan saat taktik tak berjalan sesuai rencana atau serangannya tak mempan.

Pertahanan Ren menjadi yang paling membedakan di laga ini.

Refleksnya memicu pengembalian yang tak terduga dan justru menyukitkan Kim/Seo sehingga He/Ren sempat melesat dengan skor 11-3.

Kim/Seo sempat berusaha mencecar pertahanan He yang lengah di poin krusial. 

Tetapi, pasangan China kembali menambah angka, unggul 18-11 hingga merebut gim pertama dengan skor 21-16.

Kim/Seo berusaha lebih melawan di gim kedua dengan keunggulan 6-3.

Pasangan China mulai banyak melakukan kesalahan sendiri.

Terutama He Ji Ting, yang beberapa kali terlihat kehilangan tempo.

Gim kedua pun menjadi milik pasangan Korea Selatan dengan skor 21-13.

He/Ren memimpin 6-3 di gim ketiga. Namun, keunggulan itu tidak bertahan lama setelah Seo banyak melakukan variasi servis yang membuat wakil China kewalahan.

Kim/Seo berbalik unggul dengan 11-9. Setelah interval, mereka semakin menjauh dan mengunci tiket final dengan skor 16-21, 21-13, 21-13.

Dengan demikian, Kim/Seo dipastikan akan menjadi lawan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana pada final perebutan gelar juara ganda putra.

Rangkaian babak final All England Open 2025 akan berlangsung hari ini mulai pukul 18.00 WIB.

JADWAL FINAL ALL ENGLAND OPEN 2025, MINGGU (16/3/2025):

Ganda campuran - Feng Yan Zhe/Wei Ya Xin (China/unggulan 5) vs Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (China/7)

Ganda putri - Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto (Jepang/6) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang/3)

Tunggal putra - Shi Yu Qi (China/1) vs Lee Chia Hao (Taiwan)

Tunggal putri - An Se-young (Korea Selatan/1) vs Wang Zhi Yi (China/2)

Ganda putra - Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana (Indonesia) vs Kim Won-ho/Seo Seung-jae (Korea Selatan)

Baca Juga: Rekap Hasil Semifinal All England Open 2025 - Dengan Rotasi Mengecoh, Leo/Bagas Tembus Final Usai Menangi Laga Sengit atas Sabar/Reza

Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Pages