Erick Thohir Masih Usahakan Kuota Tiket Suporter Timnas Indonesia Saat Lawan Australia - Semua Halaman - Bolasport - Arenanews

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Erick Thohir Masih Usahakan Kuota Tiket Suporter Timnas Indonesia Saat Lawan Australia - Semua Halaman - Bolasport

Share This

 Sepak bola Indonesia,

Erick Thohir Masih Usahakan Kuota Tiket Suporter Timnas Indonesia Saat Lawan Australia - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan bertanding melawan Australia pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga tersebut akan digelar di Allianz Stadium Sydney, Kamis (20/3).

Pertandingan ini jadi penentuan nasib untuk Indonesia terkait misi lolos ke Piala Dunia 2026.

Kemenangan akan membuat mereka mengambil alih posisi kedua klasemen dari Socceroos.

Tentunya, hal ini tidak akan mudah dan dukungan suporter yang hadir ke stadion akan jadi tambahan motivasi untuk pemain.

Baca Juga: Prediksi Legenda Timnas Indonesia Soal Kans Lolos Skuad Garuda ke Piala Dunia 2026: Finis Empat Besar Sangat Realistis

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir masih menggelar komunikasi intens terkait tiket pertandingan.

Dia berharap kuota untuk suporter timnas bisa ditambah karena mereka cukup antusias.

Tentunya, mereka harus tetap menerima keputusan dari pihak Australia sebagai tuan rumah.

"Kembali kita terus mendorong bagaimana dari pihak Australia bisa membantu juga membuka akses untuk penjualan tiket."

"Memang kemarin mereka itu sistemnya dijual duluan nanti insyaallah dibuka lagi."

"Memang animonya luar biasa, terima kasih," kata Erick Thohir.

Baca Juga: Bahrain Berulah Lagi Usai Tak Dituruti Usul Pindah ke Venue Netral, 8 Utusan AFC Pantau Timnas Indonesia di SUGBK

Allianz Stadium Sydney jadi venue yang cukup besar karena bisa menampung sekitar 45 ribu suporter.

Hadirnya suporter timnas bisa jadi sebuah sinyal bahwa Indonesia adalah negara yang memiliki fantisme bola tinggi.

PSSI masih megusahakan agar ada tambahan kuota untuk suporter skuad Garuda.

"Ini bagian juga kita menunjukkan bahwa kita negara yang besar juga."

"Jadi kalau suporter kita datang tentu tuan rumah juga."

"Ini bagian yang saya rasa juga kami dari PSSI berusaha membantu maksimal," lanjutnya.

Baca Juga: Duel Australia vs Timnas Indonesia Bermakna Spesial, Dua Tim Bakal Pamer Jersei Baru di Sydney

Erick menambahkan, semuanya tentu akan patuh pada aturan yang diberikan oleh federasi Australia.

Mereka hanya berusaha untuk mengalirkan animo suporter di tanah air agar bisa mendapatkan kesempatan langsung menonton dari stadion.

Sebelumnya, suporter Australia juga hadir saat kedua tim berduel di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.

"Tapi tentu semua itu ada aturannya dari panitia dari Australia."

"Ya kita terus dorong karena kita tahu animonya luar biasa," tutupnya.

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here