Sepak bola Indonesia,
Thom Haye Ngebet Rasakan Derby Timnas Indonesia Vs Malaysia, Apa Katanya? - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas Indonesia Thom Haye ingin merasakan atmosfer derby timnas Indonesia melawan Malaysia.
Hal itu diungkapkan Thom Haye dalam Podcastnya The Haye Way di Youtube yang diunggah pada Sabtu (22/2/2025).
Ia berbincang dengan rekannya Neil Petersen yang sedang membahas soal derby sepak bola di dunia.
Haye sendiri pernah terlibat derby saat membela klub.
Akan tetapi ia belum pernah merasakan derby saat membela timnas Indonesia.
Seperti yang diketahui ada derby di Asia Tenggara yang mempertemukan timnas Indonesia vs Malaysia.
"Saya mempunyai beberapa mimpi tentu saja tentang timnas," kata Thom Haye.
Baca Juga: Daftar Top Scorer Piala Asia U-20 2025 - 2 Momok Timnas U-20 Indonesia Posisi Teratas
"Sebenarnya mereka timnas (Indonesia) memiliki derby yang nyata. Melawan Malaysia.
"Tidak (aku belum), tapi tentu saja akan menyenangkan memainkan permainan itu," ujarnya.
Thom Haye membela timnas Indonesia sejak 26 Maret 2024.
Laga debutnya saat itu, timnas Indonesia mengalahkan Vietnam dengan skor 3-0 di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sejak saat itu, pemain 30 tahun itu sudah mencatatkan sembilan caps timnas Indonesia.
Selama sembilan caps itu, Thom Haye baru bertemu dua tim Asia Tenggara, Vietnam dan Filipina.
Baca Juga: Pieter Huistra Ajari Pemain PSS Sleman Kuasai Permainan dan Kurung Pertahanan Lawan
Kemungkinan Thom Haye bisa merasakan derby melawan Malaysia adalah di Piala AFF.
Di Piala AFF kemungkinan timnas Indonesia bertemu Malaysia lebih besar dibanding ajang lainnya.
Dalam waktu dekat, impian Thom Haye melawan Malaysia sepertinya belum terwujud.
Hal itu karena timnas Indonesia akan menghadapi empat laga tersisa di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia hingga Juni 2025.
Timnas Indonesia akan melawan Australia di kendang lawan pada 20 Maret 2025.
Setelah itu, Garuda menjamu Bahrain pada 25 Maret 2025.
Pada Juni, timnas Indonesia menjamu China dan bertandang ke Jepang.
Sementara, Malaysia akan menjalani putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027.
Perjuangan Malaysia dimulai pada Maret tahun ini.
Sekadar informasi, timnas Indonesia sudah lolos ke Piala Asia 2027 Bersama 17 tim yang saat ini berlaga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar