Hasil Genoa Vs Venezia 2-0: Tim Jay Idzes Kolaps di Menit Akhir - Kompas

 Sepak bola Internasional, Liga Italia 

Hasil Genoa Vs Venezia 2-0: Tim Jay Idzes Kolaps di Menit Akhir

KOMPAS.com - Venezia yang dibela bek timnas Indonesia, Jay Idzes, kemasukan dua gol Genoa pada periode akhir laga. Venezia kalah 0-2 di markas Genoa.

Laga pekan ke-25 Liga Italia 2024-2025 antara Genoa vs Venezia digelar di Stadion Luigi Ferraris, Senin (17/2025) atau Selasa dini hari WIB.

Venezia harus menelan kekalahan dua gol tanpa balas di markas Genoa.

Klub Jay Idzes kemasukan dua gol pada kurun 10 menit terakhir pertandingan.

Atalanta Gagal Menembus Barisan Hijau | Atalanta-Celtic 0-0 | Highlight #2 #ChampionsLeague

Baca juga: Klub Jay Idzes Venezia Batal Rekrut Striker Pengangguran

Genoa membungkus kemenangan via gol Andrea Pinamonti (82’) dan Maxwel Cornet (86’).

Pinamonti memecah kebuntuan laga via sebuah sepakan kaki kanan, memaksimalkan operan Caleb Ekuban.

Setelah itu, Ekuban lagi-lagi berperan sebagai pelayan.

Operannya memastikan Maxwel Cornet lepas dari pengawalan. Cornet menusuk dari sisi kanan dan sukses menyarangkan bola ke dalam gawang Ionut Radu.

Baca juga: Venezia Vs AS Roma 0-1, Jay Idzes Gemilang dalam Kekalahan

Berkat kemenangan atas Venezia, Genoa asuhan Patrick Vieira berhak naik posisi ke tangga 11.

Il Grifoni (Sang Naga) bisa menggeser Torino berkat raihan 30 angka dalam 25 laga.

Di sisi lain, Venezia kian terbenam di zona degradasi. Jay Idzes dkk tak pernah menang dalam delapan laga terkini di Serie A Liga Italia.

Baca juga: Raphinha Cetak Brace, Barcelona Punya Dua Penyerang Subur di Eropa

Venezia saat ini baru meraup 16 poin dari 25 kali bertanding. Jay Idzes dkk menempati peringkat ke-19.

Sky Sport Italia mencatat hanya ada dua kasus tim yang mengoleksi kurang dari 17 angka dalam 25 pekan awal Serie A, berujung selamat dari zona degradasi pada akhir musim.

Dua tim langka itu adalah Crotone pada 2016-2017 (13 poin) dan Salernitana pada 2021-2022 (15 poin).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Venezia-Atalanta 0-2 | Giornata #8 #SerieAEnilive | Behind The Scenes

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita