Erwan Hendarwanto Sadar Diri Tak Bisa Pimpin PSIM di Liga 1, Ucap Harapan untuk Penerusnya - Semua Halaman - Bolasport
Sepak bola Indonesia, Liga Indonesia
Erwan Hendarwanto Sadar Diri Tak Bisa Pimpin PSIM di Liga 1, Ucap Harapan untuk Penerusnya - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Erwan Hendarwanto tak akan bisa memimpin PSIM Yogyakarta di Liga 1 musim depan.
Sebagai informasi, Erwan Hendarwanto adalah sosok yang mengantarkan PSIM meraih juara Liga 2 2024-2025.
PSIM memastikan diri juara setelah mengalahkan Bhayangkara di partai final.
Duel tersebut terlaksana di Stadion Manahan, Surakarta, Rabu (26/2/2025).
Pada kesempatan itu, PSIM keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.
Selain itu, PSIM juga dipastikan akan tampil di Liga 1 musim depan.
Erwan sendiri mengakui bahwa tak bisa menemani PSIM di Liga 1 2025-2026.
Hal tersebut disebabkan karena masalah lisensi kepelatihan.
Erwan sekarang memiliki lisensi B AFC.
Baca Juga: Pelatih PSIM: Sudah Suratan Takdir Kami Juara Liga 2 2024-2025
Di sisi lain, pelatih Liga 1 wajib memiliki lisensi A AFC.
Erwan kemudian berharap siapa pun pelatih PSIM nantinya bisa membuat performa tim menjadi lebih baik.
"Kalau terkait itu kita belum bicara secara detail, ya kita nikmati ini dulu."
"Saya sendiri juga sadar bahwa lisensi saya belum memnuhi syarat."
"Siapa pun itu yang memimpin, semoga PSIM bisa eksis di Liga 1," kata Erwan Hendarwanto.

Sementara itu, Erwan menilai keberhasilan PSIM tak hanya karena kerja dirinya sendiri.
Menurutnya, PSIM sudah ditakdirkan untuk meraih juara.
"Sekali lagi ini sudah suratan takdir dan kebetulan saja saya ada di sini," tuturnya.
Komentar