PSSI Buka-bukaan Alasan Mitchel Bakker Gagal Dikejar untuk Bela Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport

 Sepak bola Indonesia 

PSSI Buka-bukaan Alasan Mitchel Bakker Gagal Dikejar untuk Bela Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, akhirnya buka suara terkait Mitchel Bakker.

Bakker kabarnya menjadi incaran PSSI untuk bisa bergabung ke timnas Indonesia.

Hal ini juga sempat disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo sebelum akhirnya diralat.

Saat ini Ole Romeny dan Jairo Riedewald yang masih diusahakan untuk bisa bergabung ke skuad Garuda.

Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Semprot Marc Klok, Tak Terima Bosnya Disebut Diktator

Arya Sinulingga menjelaskan bahwa mereka saat ini sudah sulit untuk mengejar Mitchel Bakker.

Pasalnya, sang pemain memiliki darah Indonesia dari kakek buyutnya dan tentu ini tidak bisa diproses.

FIFA memberikan syarat untuk pemain bisa diproses adalah keturunan kedua atau dari kakek neneknya.

Tentunya, hal tersebut yang membuat PSSI kesulitan mendapatkan sang pemain.

"Kita dapat info (Mitchel Bakker) susah karena kakek buyutnya garis keturunannya sudah ketiga."

"Tidak bisa lagi kabarnya seperti itu," kata Arya Sinulingga dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube pribadinya.

Baca Juga: Tak Ada Masalah Komunikasi, Shin Tae-yong Sering Panggil Pemain untuk Diskusi

Saat mengejar pemain keturunan, PSSI selalu memikirkan semua informasi.

Dari informasi awal yang mereka dapatkan, Bakker akan sulit diproses menjadi WNI.

Hal ini yang membuat mereka berpikir ulang untuk melakukan langkah lanjutan.

"Jadi susah juga kita untuk mengejar karena kita dapat info mengenai dia."

"Tapi kita lihat ini terlalu jauh (terkait garis keturunannya)," lanjutnya.

Baca Juga: Nathan Tjoe-A-On Hilang di Swansea City, Bek Timnas Indonesia Minus Tabungan Menit Main demi Pikat Patrick Kluivert

Arya menambahkan, saat mendapatkan informasi yang pasti biasanya PSSI akan langsung memeriksa berkas pemain.

Tentunya, ini dilakukan saat mereka memiliki bukti yang kuat untuk bisa mendapatkan pemain tersebut.

Khusus untuk kasus Bakker, mereka memutuskan untuk menunggu dan tidak langsung melakukan proses karena data awal tersebut.

"Sudah berat untuk kita ambil itu informasi sepintas."

"Kita belum detail tapi biasanya seperti itu kalau sudah dapat info kita langsung cari."

"Setelah itu kita baru ambil dokumen yang namanya dokumen pasti itu bisanya dokumen pengadilan."

"Tapi kalau dari buyutnya kan sayang prosesnya," ujarnya.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita