Persija Jakarta vs Persib Bandung Tak Bisa Digelar di JIS karena Ada Konser, Manajemen Perjuangkan Stadion GBK Sampai Titik Darah Penghabisan - Jawa Pos

 Sepak bola Indonesia, Liga Indonesia 

Persija Jakarta vs Persib Bandung Tak Bisa Digelar di JIS karena Ada Konser, Manajemen Perjuangkan Stadion GBK Sampai Titik Darah Penghabisan - Jawa Pos

JawaPos.com - Manajemen Persija Jakarta belum menyerah mengupayakan duel melawan Persib Bandung tetap digelar di 'rumah' sendiri. Mereka bakal berjuang sampai titik darah penghabisan agar pertandingan tersebut bisa dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Venue pertandingan Persija vs Persib memang masih jadi teka-teki. Lokasi duel yang akan berlangsung pada 16 Februari 2025 itu masih belum ada keputusan. 

"Kita masih komunikasi sampai hari ini, bahwa kami, apabila itu dimungkinkan oleh pihak GBK untuk bermain lawan Persib itu bisa tetap di GBK, sejauh situasi kondisi lapangan di GBK itu bisa baik kayak kemarin," ujar Mohamad Prapanca selaku direktur Persija.

Ketidakjelasan venue muncul akibat Jakarta International Stadium (JIS), yang merupakan rumah Persija di Liga 1 2024/2025, tak bisa digunakan karena ada dua konser yang akan digelar. Yakni Maroon 5 pada 1 Februari dan boyband Korea, SEVENTEEN pada 8 Februari.

Baca Juga: Bambang Pamungkas Bongkar Kronologi Kepergian Riko Simanjuntak ke PSS Sleman, Akui Persija Jakarta Merasa Kehilangan

"Itu yang sampai hari ini kami masih komunikasi. Belum ada keputusan apa pun," tambahnya dalam acara diskusi di Sarinah, Jumat (17/1).

Sementara Stadion Utama GBK, masih jadi tanda tanya karena Timnas Indonesia akan berlaga melawan Bahrain pada 25 Maret mendatang. Pengelola disebut ingin terus melakukan perawatan agar rumput maksimal saat Garuda berlaga.

Kondisi itu membuat beredar kabar Persija akan terusir dari Jakarta lagi sepanjang Februari. Asisten pelatih Ricky Nelson bahkan sempat mengungkapkan bahwa Macan Kemayoran akan memakai Stadion Patriot sebagai kandang.

Tapi itu semua ditegaskan oleh Prapanca belum pasti. Manajemen Persija masih berjuang agar duel kontra Persib Bandung bisa tetap di Jakarta, khususnya di Stadion Utama GBK.

"Kami masih berusaha untuk bernegosiasi dengan pihak GBK sampai titik darah penghabisan karena JIS sudah pasti 100 persen tidak bisa karena sudah ada jadwal yang sudah komitmen, ada dua konser kalau gak salah, saya kurang tahu konser apa saja," terang Prapanca.

Suasana rumput dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (8/11/2024). (Haritsah Almudatsir/Jawa Pos)

"Dan GBK itu, Dewa 19 sampai membatalkan (konsernya) dan diganti jadwalnya karena atensinya akan menjadi atensi internasional terkait nanti laga Timnas di bulan Maret, ya," imbuh bos Persija ini.

Lebih lanjut Prapanca berharap hati manajemen Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPK-GBK) tergerak dan mengizinkan tim andalan Jakarta bisa main di Stadion Utama GBK lawan Persib.

"Tapi kami masih berusaha, mudah-mudahan ada kesempatan, kebesaran hati dari manajemen GBK untuk kita bisa main satu kali di bulan Februari, Persija lawan Persib," pungkas Prapanca.

Baca Juga: Update Klasemen Liga 1: Persebaya Surabaya Kalah dan Tertahan di Peringkat 2, Gagal Dekati Persib Bandung dan Potensial Disamai Persija Jakarta

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita